Selasa, 30 April 2024

“Get Up” NewJeans Konsisten Bertahan di Top Billboard 200 Selama 22 Minggu

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Anggota girl gorup NewJeans. Foto: Instagram @newjeans_official Anggota girl gorup NewJeans. Foto: Instagram @newjeans_official

Pada bulan Agustus lalu, NewJeans menjadi artis K-pop wanita tercepat yang pernah debut di Billboard 200 saat mini album kedua mereka “Get Up” memasuki tangga lagu di posisi pertama.

Kini, lebih dari lima bulan sejak dirilis, “Get Up” dari NewJeans terus mempertahankan eksistensinya di chart Billboard 200.

Melansir dari Soompi, di minggu terakhir 2023 “Get Up” melonjak 32 peringkat di Billboard 200 ke posisi 106, melanjutkan tren kenaikan dari minggu lalu.

Sehingga kini mini album milik NewJeans ini telah menghabiskan 22 minggu berturut-turut di Billboard 200, memperpanjang rekornya sendiri sebagai album girl group K-pop dengan tangga lagu terlama kedua dalam sejarah setelah “THE ALBUM” dari Blackpink pada 2020 lalu.

Di sisi lain, “Get Up” juga bertahan di posisi empat di tangga lagu World Albums Billboard minggu ini, selain naik kembali ke posisi 18 di tangga lagu Top Current Album Sales dan peringkat 27 di tangga lagu Top Album Sales.

Lebih lanjut, NewJeans juga menempatkan beberapa lagu di kedua tangga lagu global Billboard minggu ini. Di tangga lagu Global Excl. A.S., “Ditto” naik ke posisi 90, diikuti oleh “Super Shy” di posisi 106 dan “OMG” di nomor 133.

Sedangkan di Global 200, “Super Shy” menduduki peringkat 164, sementara “Ditto” masuk kembali ke tangga lagu tersebut di posisi 172. (feb/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Selasa, 30 April 2024
32o
Kurs