Rabu, 15 Mei 2024

Jumat Agung Ajak Umat Ikuti Jalan Yesus

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Cium Salib tandai Jumat Agung. Foto: Totok suarasurabaya.net

Misa Jumat Agung yang digelar di Gereja Katolik Redemptor Mundi, Surabaya, Jumat (3/4/2015) diikuti ribuan umat Katolik sebagai bagian dari rangkaian menjelang perayaan Paskah 2015.

Dalam kotbahnya, Romo Nilo Lardizabal mengajak umat Katolik untuk berani mengikuti jalan Yesus dalam kehidupan sehari-hari menjadi umat Katolik ditengah-tengah masyarakat.

“Yesus memberikan kasihnya kepada segenap umat manusia. Yesus memilih untuk tidak naik Kuda tetapi lebih memilih naik Keledai. Ini contoh kesederhanaan Yesus dalam hidupnya. Sepatutnya kita mengikuti jalan itu,” terang Romo Nilo.

Bahkan sebelum Yesus harus mati di kayu Salib, masih sempat membasuh murid-muridnya dalam perjamuan terakhir. “Ini sungguh luar biasa. Yesus tidak memilih untuk meninggalkan murid-muridnya. Dimasa sekarang ini apakah kita sebagai umat Katolik berani memilih jalan seperti yang Yesus lakukan ketika itu??” tanya Romo Nilo.

Misa Jumat Agung adalah satu diantara misa yang paling kerap dihadiri umat Katolik karena misa ini jug adianggap sebagai saat-saat terpenting Yesus sebelum akhirnya wafat di kayu Salib diatas bukit Golgota.

Dan pada misa kali ini digereja Katolik Redemptor Mundi Surabaya, digelar prosesi pembukaan selubung kain Ungu yang menutup salib didalam gereja sekaligus ditandai juga dengan prosesi penghormatan pada Yesus melalui cium kaki Yesus disalib.(tok)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Rabu, 15 Mei 2024
28o
Kurs