Jumat, 26 April 2024

Puncak Arus Balik, Kendaraan Mengular 2 Kilometer di Pelabuhan Gilimanuk

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Antrean panjang kendaraan di pintu masuk Pelabuhan Gilimanuk sejak Sabtu (7/5/2016) malam. Foto: Hamsyah Fansuri‎ via e100

Antrean panjang kendaraan terjadi di pintu masuk Pelabuhan Gilimanuk sejak Sabtu (7/5/2016) malam hingga Minggu (8/5/2016) pagi.

Sugeng Purwono Manajer Operasional ASDP Gilimanuk mengatakan, antrean di luar pelabuhan Minggu pagi sepanjang dua kilometer. Sementara pada Sabtu malam antreannya sepanjang satu kilometer.

“Puncak arus balik terjadi pada Sabtu malam. Antrean didominasi mobil pribadi, truk dan bus pariwisata,” katanya kepada Radio Suara Surabaya, Minggu pagi.

Menurut Sugeng, pihaknya terus berupaya agar semua kendaraan bisa secepatnya masuk kapal.

“Jumlah kapal yang beroperasi 34 kapal. Hari ini (Minggu, red) diupayakan semua kendaraan yang ke jawa terangkut karena besok liburan sudah selesai,” ujarnya.

Badi, pendengar Radio Suara Surabaya melaporkan, dirinya sudah mengantre sejak Sabtu pukul 21.00 WIB hingga Minggu pukul 01.18 WIB.

“Saya di Pelabuhan Gilimanuk mau menyeberang ke Jawa. Sampai sekarang belum masuk kapal. Saya naik mobil pribadi. Banyak mobil ber-plat L,” katanya.

Sementara, Achmad Soleh Amirudin netter e100 melaporkan, pada pukul 23.30 WITA dirinya sudah parkir di dekat jembatan timbang Gilimanuk. Pada pukul 04.41 WITA, dirinya baru masuk loket.(iss)

Teks Foto:
-. Kemacetan menuju Pelabuhan Gilimanuk pada Minggu (8/5/2016) pagi.
Foto: Beny Prasetyo‎ via e100

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 26 April 2024
26o
Kurs