Sabtu, 27 April 2024

Lulus Uji Doktor di Unair, Mahasiswa Gaza Pernah Tertahan di Rafah Border

Laporan oleh Agung Hari Baskoro
Bagikan
Ahmed Muhammad Omar Al- Madani mahasiswa asal Gaza, Palestina menjalani ujian doktor terbuka di Ruang Adi Sukadana, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Unair, Senin (16/7/2018). Foto: Humas Unair

Seorang mahasiswa asal Gaza, Palestina akhirnya lulus uji doktor di Universitas Airlangga Surabaya Senin (16/7/2018). Mahasiswa bernama Mohammad Omar Al-Madani tersebut menjadi mahasiswa unair pada november 2013 silam. Berdasarkan rilis yang diterima suarasurabaya.net, seharusnya ia tiba di Indonesia pada September 2013. Namun kondisi Gaza yang berada dalam konflik membuatnya baru tiba dua bulan dari jadwal yang ditetapkan.

Omar harus melewati Rafah Border, sebuah pembatas antara Gaza dan Mesir yang tidak sembarang orang bisa mengaksesnya. Dengan niat besar untuk melanjutkan kuliah di Indonesia, setiap hari Omar datang ke Rafah Border dan melakukan negosiasi dengan penjaga disana. Negosiasi berjalan alot dan baru membuahkan hasil positif pada november 2013 dan akhirnya ia bisa terbang ke Indonesia.

“Hanya ada dua pilihan, aku tetap tinggal di Gaza dengan situasi yang seperti ini atau aku keluar dari Gaza dan membuat hidupku lebih baik,” ujar Omar ketika menceritakan kisahnya melewati konflik di negaranya.

Omar dapat melanjutkan kuliah di Unair setelah mendapatkan Beasiswa Unggulan untuk mahasiswa asing yang diberikan oleh Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Omar lulus dengan predikat sangat memuaskan dan mendapat gelar doktor di bidang ilmu sosial dengan penelitian yang membahas hubungan Hamas dan Iran. Dalam penelitian tersebut, Iran membina hubungan dengan Hamas atas dasar Agama kepada masyarakat Sunni. Iran dan Hamas juga membatasi Hubungan sebatas ranah politik saja. (bas/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Sabtu, 27 April 2024
29o
Kurs