Sabtu, 27 April 2024

USAID Mitra Kunci Bangun Kewirausahaan Mahasiswa

Laporan oleh Manda Roosa
Bagikan
Seminar online USAID Mitra Kunci dengan tema Kewirausahaan dan Pengembangan Orang Muda untuk Ketenagakerjaan Inklusif, yang diselenggarakan melalui zoom meeting, Rabu (16/6/2021). Foto : Manda suarasurabaya.net

USAID Mitra Kunci dan para rekanannya telah menunjukkan bagaimana inovasi mendukung keberlanjutan upaya untuk meningkatkan kemahiran mahasiswa berwirausaha dan peluang kerja inklusif.

Hal ini menjadi bahasan utama seminar online USAID Mitra Kunci dengan tema  Kewirausahaan dan Pengembangan Orang Muda untuk Ketenagakerjaan Inklusif, yang diselenggarakan melalui zoom meeting, Rabu (16/6/2021).

Acara yang diikuti oleh petinggi  dari beberapa kampus di Indonesia membahas bagaimana mahasiswa memainkan peranan penting memberdayakan masyarakat dengan memaksimalkan potensi wilayahnya terutama di masa-masa penuh tantangan seperti pandemi Covid-19. Dengan mengimplementasikan program Kuliah Kerja Nyata Tematik Kewirausahaan (KKN-TKWU).

Seperti yang telah dilakukan,  Universitas Jember, yang menghidupkan tradisi lokal untuk menunjang Eduwisata Kopi. Dengan melibatkan aparat desa Sukorejo, mereka mengembangkan pemasaran kopi, sekaligus desa wisata untuk mendongkrak penjualan dari sisi hilirnya serta rest area Puncak Saung Naga.

Dengan proses pendampingan dari Unej, nyatanya mampu mendongkrak wisatawan yang  berkunjung ke wilayah Sumberwringin sehingga mampu meningkatkan omzet kopi lokal.

Ir Nizam  Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi (Dirjen Dikti) mengapresiasi  kegiatan mitra kunci dalam melakukan program kewirausahaan sosial untuk mahasiswa, yang  didukung pengembangan iptek untuk masyarakat.

“Program kewirausahaan di Kemendikbud, akan sangat bisa berinergi dengan program mitra kunci yang saat ini berjalan, dengan program kewirausahaan di Kampus Merdeka,” jelasnya.

Program Kampus Merdeka diharapkan mampu menjawab tantangan perguruan tinggi untuk menghasilkan lulusan yang sesuai perkembangan zaman, kemajuan IPTEK, tuntutan dunia usaha dan dunia industri, hingga dinamika masyarakat.(man/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Sabtu, 27 April 2024
27o
Kurs