Kamis, 25 April 2024

Unair Buka Empat Jalur Pendaftaran PMB Mulai Hari Ini

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Universitas Airlangga (UNAIR) Surabaya. Foto: Unair

Universitas Airlangga (Unair) membuka pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) mulai Sabtu (4/6/2022) pukul 08.00 WIB.

Badruz Zaman Sekretaris Pusat PMB Unair 2022 mengatakan, pendaftaran bisa diakses melalui laman resmi ppmb.unair.ac.id.

“Kami buka untuk empat jalur penerimaan. Pertama Jalur Mandiri menggunakan nilai UTBK (Ujian Tulis Berbasis Komputer) SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri), mulai 4 sampai dengan 26 Juni. Kemudian Jalur Mandiri kemitraan dengan tes tulis dibuka mulai 4 Juni sampai 2 Juli,” ujarnya kepada Radio Suara Surabaya, Sabtu.

Ketiga adalah pendaftaran untuk vokasi yang dibuka pada 4-26 Juni, baik untuk Diploma 3 (D3) maupun sarjana terapan. Sementara itu yang keempat adalah ahli jenis dan ahli jenjang, yang meliputi D3 Perawatan ke S1 (Strata 1) Perawatan, maupun D3 Kebidanan ke S1 Kebidanan.

“Semuanya memang dibuka sejak jam delapan pagi tadi. Jadi kalau ada banyak yang menginformasikan sebelum jam itu pendaftaran tidak bisa dibuka, mungkin karena mereka antusiasnya tinggi. Tapi sejak dibuka memang masih belum ada kendala, bahkan ada yang sampai sukses cetak kartu peserta,” jelas Badruz.

Sekretaris Pusat PMB Unair 2022 juga memaparkan, terdapat tiga jalur masuk untuk tingkatan Sarjana. Ketiga jalur tersebut, yakni SNMPTN 20 persen, SBMPTN 30 persen dan Mandiri 50 persen.

“Jadi Mandiri dibagi tiga, yakni jalur UTBK, ujian tulis, dan Kemitraan UTBK. Bagi agi adik-adik yang belum diterima melalui jalur SBMPTN yang diumumkan 23 Juni nanti, bisa mendaftar di Jalur Mandiri Unair,” terangnya.

Sementara untuk jurusan yang paling banyak dinikmati, kata Badruz, sejauh ini adalah Kedokteran, Hubungan Internasional, Ilmu Komunikasi, dan Psikologi.

“Tapi karena tahun ini potensi persaingannya di masing-masing jurusan sangat besar, mohon untuk adik-adik dipersiapkan dengan matang,” pungkasnya. (bil/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Kamis, 25 April 2024
26o
Kurs