Rabu, 24 April 2024

Kerja Bakti Surabaya Bergerak di Kebalen Kulon Bersihkan 600 Glangsing Sedimen dari Saluran Air

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Kerja Bakti Surabaya Bergerak warga Kebalen Kulon RW 6 menghasillan ratusan glangsing berisi sendimen, Minggu (8/1/2023). Foto: Rizal Camat Pabean via WA SS

Ratusan wilayah di Surabaya, Minggu (8/1/2023) hari ini, mengikuti giat kerja bakti “Surabaya Bergerak” usai jeda dua pekan pada momen Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Kerja bakti di awal tahun 2023, banyak wilayah yang fokus membersihkan sumbatan di saluran air karena sendimen untuk mengantisipasi banjir.

Salah satunya di RW 6 Kelurahan Kebalen Kulon, Kecamatan Pabean Cantian. Warga mulai dari RT 1 sampai RT 6 fokus membersihkan sampah, lumpur hingga kerikil material bangunan di selokan.

“Targetnya saluran air yang terakhir dibersihkan memang bulan Agustus 2022. Ada kerikil bangunan juga, karena sempat ada pembangunan juga jadi mungkin materialnya banyak masuk ke situ hingga jadi sendimen yang menumpuk,” ujar Agung Ketua RW 6 Kebalen Kulon kepada Radio Suara Surabaya.

Dari kerja bakti tersebut, kata Agung, akhirnya berhasil terkumpul kurang lebih 600 karung plastik (glangsing) berisi sendimen.

“Kalau hujan, sendimen di saluran air bisa menyebabkan banjir. Apalagi hilir saluran air ini ada di Sungai Jalan Indrapura yang posisinya lebih tinggi. Jadi, kalau hujan pasti dobel gangguannya. Selain banjir, nyamuk juga banyak karena air berhenti,” ungkapnya.

Kemudian, pada waktu banjir rob dan Sungai Kalimas ikut meluap, surutnya genangan cukup lama karena sendimen-sendimen tersebut.

“Kami maksimalkan kerja bakti hari ini, dan yang masalah Sungai Indrapura sudah kami ajukan untuk dibereskan,” pungkasnya.

Untuk diketahui, kegiatan “Surabaya Bergerak” terselenggara atas inisiasi Suara Surabaya Media dengan Pemerintah Kota Surabaya yang melibatkan unsur pentahelix, didukung PT Pelindo Terminal Petikemas, CitraLand Surabaya Green, Clean and Modern International City dan PT Surabaya Industrial Estate Rungkut (SIER).

Program itu mengajak warga untuk kerja bakti serentak membenahi saluran tersier di perkampungan. Langkah itu mendukung Pemkot Surabaya yang sedang melakukan perbaikan, juga pembangunan saluran primer mau pun sekunder.

Selain mengoptimalkan penanganan banjir, Surabaya Bergerak juga bertujuan membangun serta memupuk semangat gotong-royong warga dalam menjaga kotanya.(bil/rid)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Rabu, 24 April 2024
28o
Kurs