Rabu, 15 Mei 2024

Syahrul Yasin Limpo Mampir Mapolda Metro Jaya sebelum Menghadap Jokowi Presiden Siang ini

Laporan oleh Farid Kusuma
Bagikan
Syahrul Yasin Limpo Menteri Pertanian (kesatu dari kiri, depan) bersama Prof. Fadjry Djufry Kepala Badan Standardisasi Instrumen Pertanian (BSIP) (kedua dari kiri, depan) setelah menghadiri kegiatan forum diskusi “Meskipun El Nino, bisa panen” di Kantor Pusat Standardisasi Instrumen Perkebunan, Bogor, Selasa (4/7/2023). Foto: Antara

Syahrul Yasin Limpo Menteri Pertanian (Mentan), sudah berada di Indonesia pascamelakukan kunjungan kerja ke luar negeri.

Sesampainya di Tanah Air pada Rabu (4/10/2023) sekitar pukul 18.30 WIB, dia langsung menuju NasDem Tower, Jakarta Pusat, bertemu Surya Paloh Ketua Umum Partai NasDem.

Febri Diansyah Kuasa hukum Syahrul Yasin Limpo mengatakan, hari ini, Kamis (5/10/2023), kliennya akan melakukan sejumlah kegiatan.

Pagi hari, Syahrul mengagendakan pertemuan dengan pejabat dan pegawai di Kementerian Pertanian. Sesudah itu, politikus Partai NasDem tersebut akan ke Markas Polda Metro Jaya.

Siangnya, Syahrul Yasin Limpo berencana menghadap Joko Widodo Presiden, di Istana Kepresidenan, Jakarta.

Febri belum bisa memastikan apakah Syahrul akan mengundurkan diri dari posisi Mentan dalam pertemuan dengan RI 1.

Bekas Juru Bicara KPK itu menyebut, timnya akan mendampingi proses hukum Syahrul Yasin Limpo yang sudah masuk tahap penyidikan.

Sekadar informasi, Syahrul Yasin Limpo dikabarkan menghilang di luar negeri sesudah muncul isu Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkannya sebagai tersangka.

KPK memang sudah menaikkan status pengusutan kasus dugaan korupsi di lingkungan Kementerian Pertanian menjadi penyidikan. Walau begitu, KPK belum bersedia mengumumkan nama-nama tersangkanya.(rid/saf/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Rabu, 15 Mei 2024
32o
Kurs