Kamis, 25 April 2024

Cabor Balap Sepeda Porprov Diharapkan Jadi Ajang Pembibitan Atlet Internasional

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Ilustrasi. Foto: Pixabay

Pekan Olahraga Provinsi VII Jawa Timur (Porprov Jatim) 2022 sudah mendekati hari terakhir. Berbagai cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan dalam pesta olahraga terbesar Jatim tersebut, khususnya balap sepeda menghadirkan kejutan.

Surtiono Ketua Panitia Porprov Jatim Cabang Balap Sepeda pada Radio Suara Surabaya, Sabtu (2/7/2022) menjelaskan, para atlet yang berprestasi nantinya, yakni para peraih medali emas sampai perunggu akan diseleksi untuk dipercaya menjadi duta Jatim pada Kejurnas yang diselenggarakan tanggal 15 sampai 24 Juli 2022 di Kabupaten Banyuwangi.

“Selanjutnya itu karena usia mereka saat ini 16 sampai 17 tahun, maka estimasi kami pada pelaksanaan PON Sumatera dan Aceh mendatang, mereka bisa jadi tulang punggung tim PON Jatim,” ungkapnya.

Selanjutnya, lanjut dia, karena pada tahun 2032 Indonesia berencana menjadi tuan rumah olimpiade internasional, para atlet tersebut bisa menjadi perwakilan Indonesia karena dinilai sudah memasuki usia keemasan.

“Karena itu di Porprov ini benar-benar kami proyeksikan untuk target jangka panjang tersebut. Tapi untuk pembibitan selanjutnya akan tetap kita pantau juga,” paparnya.

Surtiono berujar, dengan banyaknya kejuaraan, maka para atlet mudah bisa semakin terasah.

Sementara itu, terjadi banyak kejutan yang dihadirkan. Beberapa Kabupaten/kota yang sebelumnya mendominasi kategori tertentu dalam Cabor balap sepeda di kejuaraan tahun ini justru secara merata berhasil diraih berbagai daerah.

“Kalau sebelumnya banyak diraih atlet dari Malang dan Banyuwangi, tapi tahun ini secara merata banyak dimenangkan para atlet dari daerah yang berbeda,” ungkapnya.

Untuk cabor balap sepeda terakhir, kata Surtiono akan digelar, pada hari Minggu (3/7/2022) besok. Sebagai hari terakhir, untuk jenis BMX Crox yang dilaksanakan di Sirkuit BMX Selo Kambang Lumajang yang digadang-gadang bertaraf Internasional.

“Pembukaannya dimulai pukul 08.00 WIB oleh Bupati Lumajang jika tidak berhalangan. Karena tadi beliau sudah menyaksikan latihan para atlet untuk persiapan bertanding besok,” ujarnya.(bil/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Kamis, 25 April 2024
27o
Kurs