Senin, 6 Mei 2024

Gol Indah Garnacho Warnai Kemenangan Telak United di Kandang Everton

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Pemain Manchester United Alejandro Garnacho mencetak gol salto pada pertandingan Liga Inggris melawan Everton di Goodison Park, Minggu (26/11/2023). Foto : Antara

Gol akrobatik yang lahir dari sepakan salto nan indah Alejandro Garnacho mewarnai kemenangan Manchester United atas Everton dengan skor 3-0, di Stadion Goodison Park, Liverpool, Minggu (26/11/2023).

Pertandingan baru berjalan tiga menit ketika Garnacho menghasilkan aksi luar biasa yang akan diingat sebagai salah satu gol terhebat dalam sejarah Premier League.

Melansir Antara, pemain Argentina 19 tahun itu melompat untuk menyambut umpan silang Diogo Dalot dengan voli sempurna, dan melepaskan tembakan ke sudut kiri atas gawang Jordan Pickford.

“Saya tidak bisa percaya. Sejujurnya, saya hanya berbalik dan berpikir ‘oh Tuhan’,” kata Garnacho seperti dikutip dari AFP.

Momen ajaib itu berbeda dengan penampilan kurang konsisten lainnya dari United. Meski demikian penalti Marcus Rashford dan gol Anthony Martial memastikan kemenangan bagi pasukan Erik ten Hag, yang kini telah memenangi lima dari enam pertandingan terakhirnya di liga.

“Itu adalah gol fantastis. Masih banyak pertandingan yang akan dimainkan (musim ini), tetapi mungkin itu sudah menjadi gol terbaik musim ini. Kami tahu sebelumnya ini akan sulit, tetapi kami menikmati tantangan tersebut,” kata ten Hag.

United naik ke posisi keenam klasemen sementara dan hanya berjarak enam poin dari pemuncak klasemen, Arsenal. Sedangkan kemenangan besar The Red Devils itu, semakin menambah penderitaan The Toffess yang makin terpuruk di zona degradasi, setelah mendapatkan sanksi pengurangan 10 poin akibat financial fair play. Para penggemar meresponsnya dengan mengangkat ribuan spanduk berisi kemarahan kepada pihak liga, di Goodison Park.

Setelah dua musim berjuang menghindari degradasi, tim asuhan Sean Dyche tampaknya akan berhasil keluar dari masalah berkat penampilan-penampilan bagus belakangan ini. Tetapi sekarang mereka berada di dasar klasemen dan tertinggal lima poin dari zona aman atas.

Sepanjang jalannya laga Everton membuang sejumlah peluang bagus setelah Garnacho membuka keunggulan United. Dominic Calvert-Lewin dua kali gagal memaksimalkan peluang yang didapat dari sundulan kepala.

Dalam pertandingan itu, Kobbie Mainoo pemain muda United bersinar dalam penampilan perdananya di Liga Inggris dengan penyelamatan di garis gawang oleh yang mencegah Dwight McNeil mencetak gol, setelah Andre Onana menepis sepakan Calvert-Lewin.

Abdoulaye Doucoure kemudian melewatkan peluang bagus lainnya saat Everton gagal memanfaatkan dominasinya sebelum turun minum.

Memasuki babak kedua, wasit mengambil keputusan yang sempat dinilai cukup kontroversial dengan memberikan penalti kepada United. John Brooks wasit laga tersebut awalnya memberikan kartu kuning kepada Martial karena diving setelah dilanggar oleh Ashley Young di kotak penalti.

Kontak tersebut tampaknya minimal, namun Brooks mengubah keputusannya setelah melihat tayangan ulang.

“Hal-hal mengenai VAR tahun ini, semuanya berantakan. Ini adalah hal yang paling sederhana tetapi sepertinya selalu kacau. Anda tiba-tiba ketinggalan 2-0 dari momen yang seharusnya menguntungkan Anda,” kata Dyche.

Bruno Fernandes memberikan tanggung jawab penalti kepada Rashford dan pemain internasional Inggris itu memanfaatkan kesempatan tersebut untuk mencetak gol pertamanya bagi United sejak 3 September 2023.

“Marcus membutuhkan sedikit kepercayaan diri, dia membutuhkan gol. Dia adalah eksekutor penalti yang sangat baik. Saya yakin dia bisa mencetak penalti itu dan Marcus melakukannya dengan sempurna,” kata Fernandes.

Martial yang mendapat kesempatan bermain karena absennya Rasmus Hojlund yang cedera, kemudian menutup kemenangan terbesar United di liga musim ini dengan menyelesaikan umpan terobosan Fernandes 15 menit sebelum laga usai. (ant/and/bil/ham)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Senin, 6 Mei 2024
25o
Kurs