Kamis, 25 April 2024

Cak Imin Ajak Belasan Ribu Kader PKB Serukan Yel-Yel Jokowi-Ma’ruf Amin

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Muhaimin Iskandar Ketua Umum PKB mengajak belasan ribu kader PKB di acara konsolidasi "PKB 1kan 1ndonesia" di DBL Graha Pena, Surabaya, menyerukan yel-yel baru, Sabtu (29/9/2018). Foto: Denza suarasurabaya.net

Muhaimin Iskandar (Cak Imin) Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengajak belasan ribu kader PKB di acara konsolidasi “PKB 1kan 1ndonesia” di DBL Graha Pena, Surabaya, menyerukan yel-yel baru.

“Kita coba dulu. Kalau cocok, nanti menjadi yel-yel seterusnya. Kalau saya bilang, ‘Siapa Kita” jawabnya ‘Saya Agamis, Saya Nasionalis, Saya Nasionalis Saya Agamis’,” ujar Cak Imin, Sabtu (29/92/2018).

Selain menyerukan yel-yel, Cak Imin juga mengajak para kader untuk menyanyikan lagu tentang pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin. Lagu ini dinyanyikan dalam keadaan lampu padam dan para kader menyalakan senter handphone masing-masing.

Konsolidasi Kader PKB 1kan 1ndonesia ini ditujukan untuk melaunching atau meresmikan dukungan PKB untuk Joko Widodo-Ma’ruf Amin pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 1.

Acara yang diikuti kader PKB se-Jawa Timur ini digelar di Gedung DBL Graha Pena, Jalan Ahmad Yani, Sabtu (29/9/2018) siang.

Acara diawali istigosah mendoakan kemenangan pasangan Jokowi-Ma’ruf Amin sekaligus mendoakan korban bencana gempa dan tsunami di Palu dan Donggala.

Rencananya, Kiai Haji Ma’ruf Amin Calon Wakil Presiden pendamping Joko Widodo akan menghadiri acara ini.

Turut hadir dalam acara ini, seluruh Ketua DPC PKB Kabupaten/Kota di Jawa Timur. Juga sejumlah menteri dan kepala daerah dari PKB yang dijadwalkan hadir.

Agaknya, Jawa Timur memang menjadi basis suara yang cukup penting bagi kedua pasangan calon presiden dan wakil presiden di Pilpres 2019 mendatang.

Sebelumnya, Kamis (27/9/2018) lalu, Sandiaga Uno calon wakil presiden nomor urut 2 pendamping Prabowo Subianto melakukan rangkaian kegiatan di Jawa Timur. Terutama di Surabaya dan Sidoarjo.

Sandiaga sempat menemui emak-emak atau ibu-ibu pengusaha UMKM di Satu Atap co-Working Space Surabaya. Juga melakukan senam pagi bersama emak-emak di Sidoarjo.(den/tin).

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Kamis, 25 April 2024
26o
Kurs