Jumat, 19 April 2024
Potret Kelana Kota

Mendag Sidak di Pasar Rakyat Surabaya, MinyaKita Langka

Senin, 6 Februari 2023
Bagikan

Zulkifli Hasan Menteri Perdagangan (Mendag) RI melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Tambakrejo Kota Surabaya, Senin (6/2/2023) hari ini. Alasanya, meski sudah memberlakukan pembelian bersyarat KTP harga MinyaKita masih mahal dan stok langka.

Mendag menyebut, saat sidak ditemui hanya ada beberapa pedagang yang masih menjual Minyakita di lapaknya. Itu pun dengan stok minim dan harga jauh di atas Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah.

Kelangkaan Minyakita, menurut Zulhas, karena pemborongan yang dilakukan masyarakat secara online terutama melalui aplikasi Simirah. Aplikasi tersebut juga berisikan sistem informasi yang dikelola oleh Kementerian Perindustrian dan lembaga lain, untuk mengawasi tata kelola minyak goreng dari hulu hingga hilir secara terintegrasi.

Potret Terkini