Kamis, 25 April 2024

Ribuan Massa Berkumpul di Patung Kuda Jelang Pembacaan Putusan Sengketa Pilpres

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Ribuan massa ini berdiri dan duduk di sepanjang trotoar di jalan Merdeka Barat atau jalan sepanjang sekitar 300 meter menuju Gedung MK, Kamis (27/6/2019). Foto: Faiz suarasurabaya.net

Mahkamah Konstitusi (MK) hari ini mengagendakan sidang putusan sengketa Pilpres 2019 yang gugatannya diajukan oleh pasangan Prabowo-Sandi Capres-Cawapres nomor urut 02.

Ribuan massa ini berdiri dan duduk di sepanjang trotoar di jalan Merdeka Barat atau jalan sepanjang sekitar 300 meter menuju gedung MK.

Sedangkan sepanjang jalan sekitar 100 meter ke gedung MK sudah ditutup dengan barikade kawat berduri dan semacam besi baja setinggi 5 meter tertutup agar massa tidak bisa melihat sepanjang jalan menuju gedung MK tersebut.

Satu diantara kelompok massa yang terlihat di dekat Patung Kuda adalah dari Ikatan Keluarga Besar Universitas Indonesia (IKB UI). Mereka memakai atribut kuning, baik baju maupun bendera. Mereka juga membawa poster dan spanduk yang intinya menolak kerusuhan dan lawan kecurangan.

Sementara massa lainnya melakukan orasi dengan mobil lengkap dengan pengeras suara. Selain berorasi yang minta keputusan MK menjunjung tinggi rasa keadilan dan jujur, mereka juga mmbacakan ayat suci Al Qur’an dan juga Surat Yasin.

Sampai detik ini,aksi unjuk rasa menjelang putusan MK ini berlangsung tertib dan damai.(faz/dwi/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Kamis, 25 April 2024
26o
Kurs