Sabtu, 4 Mei 2024

Status Lingkungan Hidup Lumajang Terkategori Terbaik di Indonesia

Laporan oleh Sentral FM Lumajang
Bagikan

Status lingkungan hidup di Kabupaten Lumajang masuk kategori terbaik di seluruh Indonesia. Bersama sejumlah daerah lainnya, termasuk Kotamadya Surabaya, Kabupaten Lumajang meraih penghargaan SLHD (Status Lingkungan Hidup Daerah) dengan predikat tertinggi.

Yuli Haris Kepala Seksi Informasi Humas Pemkab Lumajang kepada Sentral FM, Jumat (6/6/2014), mengatakan bahwa penghargaan SLHD untuk Kabupaten Lumajang diserahkan Budiono Wakil Presiden di Kantor Wapres Istana Negara yang diterima langsung Drs H As’at Malik, Mag Wakil Bupati didampingi Ir Nurul Huda Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

“Penghargaan SLHD oleh Budiono Wapres yang diterima As’at Malik Wabup ini bersamaan dengan diraihnya penghargaan Adipura Kencana bagi Kabupaten Lumajang untuk yang ke-10 kalinya. Dimana, 7 kali Kabupaten Lumajang menerima Piala Adipura, sekali plakat Adipura dan Adipura Kencana untuk kategori Kota Sedang untuk yang kedua kalinya,” kata Yuli Haris.

Diraihnya predikat SLHD dengan kategori terbaik untuk kali kedua bagi Kabupaten Lumajang, masih katanya, merupakan wujud kerja keras dan kepedulian seluruh masyarakat untuk menciptakan masyarakat yang peduli dengan masalah-masalah lingkungan. Yakni, dengan menjaga kualitas lingkungan dari pencemaran, keasrian dan juga berbagai indikator lainnya yang menunjang.

“Diantaranya, bagaimana mewujudkan ruang terbuka hijau yang memadai, indeks pencemaran lingkungan yang berada di bawah ambang batas kesehatan dan secara rutin diuji Laboratorium Lingkungan Hidup. Bagaimana penataan sanitasi dan juga instalasi pengolahan limbah dari perusahaan-perusahaan yang ada. Ini penting agar kualitas lingkungan di Kabupaten Lumajang tetap terjaga dengan baik,” urainya.

Anugerah penghargaan, baik SLHD maupun Adipura Kencana ini, lanjut Yuli Haris, diharapkan bukan menjadi akhir dari apa yang selama ini menjadi perhatian bersama menyangkut isu lingkungan dan kebersihan serta problematikanya.

“Namun sekali lagi, ini menjadi titik awal bagi masyarakat untuk terus meningkatkan kepeduliannya kepada masalah lingkungan dan kebersihan. Ada berbagai evaluasi yang akan dilakukan, agar tata kelola lingkungan dan kebersihan bisa lebih baik lagi,” jlentrehnya.

Yuli Haris juga mengungkapkan, DR H Sjahrazad Masdar, MA Bupati Lumajang menyampaikan apresiasinya kepada masyarakat, sehingga penghargaan SLHD maupun Adipura Kencana bisa dipertahankan.

“Bupati Lumajang bersyukur, berkat kerja keras bersama berbagai elemen masyarakat dan pemerintah kedua penghargaan ini bisa tetap dipertahankan. Selanjutnya, Bupati berharap masyarakat tidak kendor menjaga lingkungan dengan budaya bersih sehat. Karena kedua kunci itu, maka Lumajang akan tetap asri dan nyaman. Terutama bagi pasukan oranye selaku garda kbersihan agar tidak kendor,” tuturnya.

Pemkab Lumajang, sambung Yuli Haris, juga merencanakan untuk menggelar kirab kedua penghargaan ini, setelah As’at Malik Wabup bersama Nurul Huda Kepala Dinas Lingkungan Hidup kembali dari Jakarta. “Direncanakan akan digelar kirab dan juga akan digelar tasyakuran dengan mengundang pasukan oranye sebagai perwujudan rasa syukur,” pungkasnya. (her/ipg)

Teks Foto :
– Drs H As’at Malik, Mag Wakil Bupati Lumajang (tengah) menerima penghargaan SLHD (Status Lingkungan Hidup Daerah) dan Adipura Kencana.
Foto : Sentral FM

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Sabtu, 4 Mei 2024
27o
Kurs