Selasa, 21 Mei 2024

Arus Balik, 17 Ribu Penumpang Tiba di Purabaya Hari Ini

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan
Foto: dok suarasurabaya.net

Memasuki H+4 Lebaran, diperkirakan 17 ribu penumpang, baik itu menggunakan angkutan bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) maupun Antar Kota Antar Provinsi (AKAP), tiba di terminal Purabaya, Selasa (21/7/2015).

May Ronald Kepala UPTD terminal Purabaya mengatakan, arus balik penumpang mulai masuk di terminal mencapai 58 ribu orang sejak Senin (20/7/2015) kemarin.

Namun, jumlah arus balik tersebut mengalami penurunan dengan tahun 2014, dengan penumpang yang mencapai 68 ribu orang.

“Perbandingan arus balik penumpang, antara tahun 2014 dengan tahun 2015 itu turun mencapai 10 persen,” kata May Ronald Kepala UPTD terminal Purabaya, kepada suarasurabaya.net, Selasa (21/7/2015).

Menurut dia penurunan arus balik penumpang tersebut disebabkan oleh beberapa faktor. Yang pertama, saat ini sudah banyak masyarakat yang melakukan mudik menggunakan kendaraan pribadi. Kemudian, May Ronald mengatakan, penurunan tersebut dipengaruhi dengan masa liburan sekolah dan cuti bersama yang panjang.

Namun, dirinya memprediksi puncak arus balik, akan terjadi hari ini. “Bisa juga arus balik penumpang akan terjadi sore nanti. Karena, besok sebagian sudah mulai ada yang bekerja,” ujar dia. (bry/dop)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya
Surabaya
Selasa, 21 Mei 2024
30o
Kurs