Sabtu, 4 Mei 2024

Resmi Diberangkatkan Soekarwo, Ini Rute Gerak Jalan Mojokerto-Surabaya

Laporan oleh Dodi Pradipta
Bagikan
Soekarwo saat memberangkatkan peserta gerak jalan. Foto: Krisna Suara Surabaya Media

Soekarwo Gubernur Jawa Timur memberangkatkan sekitar 11.000 peserta Gerak Jalan Mojokerto Surabaya, Sabtu (20/11/2015) sekitar pukul 16.00 WIB.

Pria yang akrab disapa Pakdhe Karwo tersebut juga mengingatkan kepada para peserta agar mengutamakan keselamatan saat mengikuti gerak jalan. “Saya imbau agar para peserta untuk tetap menjaga ketertiban. Mohon juga dijaga keselamatannya,” kata dia.

Soekarwo mengatakan kegiatan yang dilakukan ini bukan sekadar gerak jalan. Namun lebih kepada peringatan sejarah antara TNI dan rakyat yang bersatu mengusir penjajah.

“Saya melihat ini tidak sekadar gerak jalan. Namun para peserta benar-benar memaknai roh gerak jalan ini. Yaitu persatuan TNI dan rakyat yang mengusir Inggris dalam perjuangan 10 November,” katanya.

Dan berikut rute yang akan dilalui para peserta Gerak Jalan Mojokerto-Surabaya:

– JL Bhayangkara – JL Gajah Mada – Desa Mlirip (depan Ajinomoto) – Bypass (depan Tjiwi Kimia) – Pasar Krian (Pos 1)-Trosobo-Kletek- Sepanjang (Pos2) – Karang Pilang – JL Gunungsari – Terminal Joyoboyo- KBS – JL Diponegoro- JL Pasar Kembang – JL Kedung doro – JL Blauran – JL Bubutan – JL Pahlawan – JL Kebun Rojo- Finish depan kantor Gubernur Jawa Timur. (dop)

Foto : Krisna Reporter Suara Surabaya.

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Sabtu, 4 Mei 2024
26o
Kurs