Jumat, 19 April 2024

Notre-Dame Tidak Gelar Misa Natal untuk Pertama Kalinya Dalam Dua Abad

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Suasana renovasi Notre Dame Cathedral. Foto: Reuters/Antara

Katedral Notre-Dame tidak menggelar Misa Natal untuk pertama kalinya sejak 1803, kata pejabat Prancis kepada AFP pada Sabtu (21/12/2019), karena bangunan bersejarah di Paris itu masih menjalani renovasi usai kebakaran pada delapan bulan lalu.

Balai pers Katedral Notre-Dame mengatakan misa malam Natal akan tetap dilakukan, tetapi bukan di Notre-Dame, melainkan di Saint-Germain l’Auxerrois yang menjadi gereja terdekat dari Notre-Dame.

Notre-Dame yang menjadi bangunan warisan dunia UNESCO mengalami kebakaran pada 15 April, merusak menara gothic, atap dan banyak artefak berharga.

Emmanuel Macron Presiden Prancis menetapkan rencana lima tahun untuk memperbaiki struktur bangunan berumur delapan abad itu.

Jaksa di Paris mencurigai adanya kelalaian yang menyebabkan kebakaran pada Notre-Dame. Mereka membuka penyelidikan pada Juni, kemudian menduga dua penyebab kebakaran yakni puntung rokok dan kesalahan instalasi listrik.

Kementerian kebudayaan mengatakan pada Oktober, akan menyiapkan dana 1 miliar euro untuk perbaikan Notre-Dame, demikian dikutip Antara dari AFP.(ant/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 19 April 2024
29o
Kurs