Jumat, 29 Maret 2024

SBY Desain Sendiri Museum dan Galeri Seninya Libatkan Arsitek CT Corp

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Susilo Bambang Yudhoyono Presiden ke-6 RI dalam acara peletakan batu pertama Museum dan Galeri Seni SBY-ANI di Pacitan, Sabtu (22/2/2020). Foto: Denza suarasurabaya.net

Susilo Bambang Yudhoyono Presiden ke-6 RI mendesain sendiri Museum dan Galeri Seni SBY-ANI di Pacitan. Chairul Tanjung (CT) Mantan Menko Perekonomian di Kabinet Indonesia Bersatu menyumbang pikiran dalam finalisasi desain.

Bos Trans Corp itu juga menerjunkan gabungan arsitek dari CT Corp selaku pengembang yang akan membangun museum dan galeri seni seluas 7.500 meter persegi di atas lahan seluas 1,5 hektare di Jalur Lingkar Selatan itu.

Ossy Dermawan Staf Pribadi SBY sekaligus Direktur Museum dan Galeri Seni SBY-ANI menjelaskan, bangunan museum ini akan mudah diakses karena berada di jalan besar penghubung Pacitan dengan Solo, Yogyakarta dan Trenggalek.

Lokasinya pun tidak jauh dari pusat kota dan garis pantai seperti Pantai Teleng Ria dan sejumlah pantai lainnya yang merupakan destinasi wisata di Kabupaten tempat kelahiran SBY ini.

Bangunan museum ini akan terbagi menjadi lebih dari 30 segmen yang masing-masing akan menceritakan perjalanan karir SBY selama sebelum menjadi presiden sampai selama memimpin Indonesia selama dua periode bersama kabinetnya.

Juga ada segmen khusus yang akan menceritakan tentang SBY dan keluarganya, terutama segmen yang menampilkan karya-karya seni fotografi dan seni lainnya dari Almarhumah Ani Yudhoyono istri SBY.

Dari semua segmen itu ada bangunan utama berbentuk dua wing (sayap), yang masing-masing membentuk seperti huruf “Y”. Masing-masing wing itu terdiri dari dua lantai, yang mana di antara dua bangunan itu akan dibangun sebuah taman.

“Ini adalah buah pikir, arahan langsung dan bimbingan SBY kepada arsitek dan perencana. Dalam finalisasi desain eksterior interior bapak CT turut berkontribusi pikiran bersama tim gabungan arsitek CT Corp selaku pengembang, bersama arsitek muda lulusan Universitas Trisakti,” ujar Ossy dalam sambutannya.

Ada bagian ornamen yang memang secara khusus didesain oleh SBY sebagai simbol penghormatan kepada Kota Seribu Satu Gua, Pacitan, dan tentu saja kepada Almarhumah Ani Yudhoyono istri yang begitu dia cintai.

Itu adalah desain ukiran batik buah pace di bagian atap bangunan yang merepresentasikan Kabupaten Pacitan, sedangkan bunga Flamboyan merepresentasikan Ani Yudhoyono. “Pak SBY sendiri yang mendesain ukiran ini,” kata Ossy.(den/tin)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil Porsche Seruduk Livina di Tol Porong

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 29 Maret 2024
32o
Kurs