Jumat, 26 April 2024

Dinkes Sidoarjo : Pasien Positif COVID-19 di Sidoarjo Anggota Dishub Jatim

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
RSUD Sidoarjo. Foto: rsd.sidoarjokab.go.id

Satu pasien positif Covid-19 di Sidoarjo adalah salah satu anggota Dinas Perhubungan (Dishub) Jatim yang pernah turut rapat dengan Budi Karya Sumadi Menteri Perhubungan di Jakarta.

Ini seperti disampaikan drg Syaf Satriawarman Kadinkes Sidoarjo ketika dihubungi suarasurabaya.net, Minggu (22/3/2020). Dia membenarkan, pasien positif itu meski bekerja di Surabaya tinggalnya di Sidoarjo.

“Pernah rapat dengan Pak Menteri, kemudian pulang, ya, tertular. Kemudian kami ambil periksakan hasil swab-nya, klarifikasi positif. Sekarang dirawat di RSUD Sidoarjo,” ujarnya.

Pemkab Sidoarjo, kata drg Syaf, sudah melakukan tracing ke orang-orang yang pernah kontak dengan pasien. Terutama keluarganya. Hari ini, keluarga pasien sudah dibawa ke RSUD Sidoarjo.

“Tampaknya, yang harus dirawat di ruang isolasi istrinya. Anak-anaknya sudah mendingan batuknya. Tetapi kami menyerahkan diagnosis lebih lanjut ke dokter ahli paru,” katanya.

Dia memastikan, tracing ini masih akan terus dilakukan oleh Pemkab Sidoarjo. Di luar itu, Pemkab sudah mengedarkan surat edaran Bupati yang ditandatangani Nur Ahmad Syaifuddin Plt Bupati Sidoarjo.

Isi surat itu, Pemkab meminta masyarakat menjaga Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), menghindari kerumunan, tidak bersalaman, dan meliburkan anak-anak sekolah di Sidoarjo.

Namun, drg Syaf menyadari, surat edaran saja tidak cukup. Kemarin, Sabtu (21/3/2020), Pemkab Sidoarjo mendemonstrasikan penyemprotan disinfektan di lima rumah sakit, gereja, pura, dan wihara.

“Selanjutnya, untuk seluruh wilayah di Sidoarjo, dikomandani kecamatan dan puskesmas. Kami sudah berikan alat dan bahan disinfektan ke semua puskesmas di Sidoarjo,” ujarnya.

Ada 26 Puskesmas di Sidoarjo yang menurutnya telah mendapatkan distribusi pompa elektrik dan bahan disinfektan. Pihak kecamatan dan puskesmas dia minta untuk segera melakukan penyemprotan di berbagai wilayah kewenangannya. (den/ang)


Update per 22 Maret 2020 pukul 19.09 WIB

Redaksi melakukan klarifikasi lebih lanjut pada drg Syaf Satriawarman Kadinkes Sidoarjo terkait pemberitaan ini dan pada sesi wawancara On Air di Radio Suara Surabaya, ditegaskan bahwa pasien positif Covid-19 yang dimaksud adalah anggota Dishub Pemprov Jawa Timur, bukan anggota Dishub Surabaya.

Untuk mengantisipasi kerancuan informasi di masyarakat, kami memutuskan mengganti judul, dari Pasien Positif Covid-19 di Sidoarjo Anggota Dishub, menjadi Dinkes Sidoarjo : Pasien Positif Covid-19 di Sidoarjo Anggota Dishub Jatim.

Sedangkan pada paragraf pertama awalnya ditulis :

“Satu pasien positif Covid-19 di Sidoarjo adalah salah satu anggota Dinas Perhubungan (Dishub) Surabaya yang pernah turut rapat dengan Budi Karya Sumadi Menteri Perhubungan di Jakarta.”

Menjadi :

“Satu pasien positif Covid-19 di Sidoarjo adalah salah satu anggota Dinas Perhubungan (Dishub) Jatim yang pernah turut rapat dengan Budi Karya Sumadi Menteri Perhubungan di Jakarta.”

 

Eddy Prastyo

Pimred suarasurabaya.net

 

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 26 April 2024
30o
Kurs