Sabtu, 20 April 2024

Rakerda Gerakan Pramuka Jatim: Manajemen Resiko Jadi Materi Khusus

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Prmuka Rakerda Gerakan Pramuka Jawa Timur 2020 masukkan materi manajemen resiko. Foto: Istimewa

Tragedi Pramuka SMPN 1 Turi, Sleman, Jogyakarta jadi perhatian serius di Rakerda Gerakan Pramuka Jawa Timur, Kamis (27/2/2020). Bakal sertakan materi manejemen resiko.

Rakerda Gerakan Pramuka Jawa Timur, Kamis (27/2/2020) dalam bahasannya fokus pada tragedi Gugusdepan Pramuka SMPN 1 Turi, Kabupaten Sleman, Jogyakarta, yang menewaskan 10 orang siswa peserta kegiatan susur Sungai Sempor, Kabupaten Sleman.

Satu diantara pembahasan penting dan khusus yang disampaikan pada forum itu adalah bakal digelarnya sejumlah pelatihan dan kegiatan kepramukaan yang disisipi dengan materi-materi khusus tentang manajemen resiko.

Seluruh peserta Rakerda Gerakan Pramuka Jatim 2020 itu berharap tragedi yang berujung nahas, khususnya kematian, tidak terjadi lagi pada setiap kegiatan kepramukaan di mana pun.

Menyikapi hal itu, seluruh peserta Rakerda Gerakan Pramuka Jawa Timur sepakat segera merealisasikan rasio pembina Pramuka dan peserta didik menjadi 1 : 20 seperti yang menjadi target dalam kepengurusan Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Timur 2016-2020 ini.

“Rasio pembina Pramuka dan peserta didik pramuka Jawa Timur mencapai 1:25. Tahun ini kami berupaya seoptimal mungkin menjadikan rasionya 1:20. Kami akan memperbanyak kursus pembina Pramuka di 38 cabang kota kabupaten se Jawa Timur,” terang Kak AR Purmadi Wakil Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Timur.

Nantinya pada setiap kegiatan kepramukaan, lanjut Kak AR Purmadi disepakti penyisipan materi khusus manajemen resiko. “Materi khusus manajemen resiko akan kami sampaikan pada setiap pelatihan maupun kegiatan kepramukaan yang lainnya,” tambah Kak AR Purmadi.

Sementara itu, pada Rakerda Jatim 2020, Kamis (27/2/2020) di Hotel Utami, Sidoarjo tersebut juga dilaksanakan penyerahan berbagai penghargaan pada sejumlah anggota Pramuka serta sejumlah Kwartir Cabang (Kwarcab) atas prestasinya selama 2019.(tok/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Sabtu, 20 April 2024
28o
Kurs