Kamis, 25 April 2024

RSUD Ibnu Sina Gresik Fokus Menangani Pasien Covid-19

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
RSUD Ibnu Sina Gresik. Foto: RSUD Ibnu Sina Gresik

RSUD Ibnu Sina Gresik mulai bekerjasama dengan rumah sakit swasta di Kabupaten Gresik untuk menangani pasien non-Covid. Langkah ini ditempuh karena semakin meningkatnya kasus Covid-19 di Kabupaten Gresik .

Dinas Kesehatan Kabupaten Gresik mencatat peningkatan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 dalam dua minggu terakhir. Jika sebelumnya tambahan kasus positif selalu di bawah 10, dua minggu terakhir selalu di atas 10 bahkan mendekati angka 30.

drg Syaifuddin Ghozali Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gresik mengatakan, kondisi tersebut membuat RSUD Ibnu Sina harus memprioritaskan penanganan pasien Covid-19.

“Seluruh ruangan di RSUD Ibnu Sina digunakan untuk merawat pasien Covid. Saat ini di IGD masih ada 30 pasien Covid yang harus segera dirawat,” kata drg. Syaifuddin melalui pesan suara yang diterima suarasurabaya.net pada Rabu (30/6/2021) siang.

Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan rumah sakit swasta bisa lebih konsentrasi menangani pasien non-Covid. Sementara RSUD Ibnu Sina konsentrasi menangani pasien Covid-19.

“Pasien non-Covid seperti korban kecelakaan dan penyakit dalam bisa ke rumah sakit sekitar, seperti RS Petrokimia dan RS Semen Gresik,” ujarnya.

Dokter Syaifuddin menambahkan, dengan kondisi saat ini, RSUD Ibnu Sina telah mengajukan bantuan tenda lapangan ke TNI dan tempat tidur dari Rumah Sakit Fathma Medika.

Berikut rincian data kasus Covid-19 seminggu terakhir di Kabupaten Gresik:

  • Rabu (23/6/2021): Tambahan kasus positif 16, sembuh 6, meninggal 1.
  • Kamis (24/6/2021): Tambahan kasus positif 19, sembuh 4.
  • Jumat (25/6/2021): Tambahan kasus positif 17, sembuh 6, meninggal 1.
  • Sabtu (26/6/2021): Tambahan kasus positif 21, sembuh 6, meninggal 1.
  • Minggu (27/6/2021): Tambahan kasus positif 15, sembuh 5.
  • Senin (28/6/2021): Tambahan kasus positif 18, sembuh 9, meninggal 1.
  • Selasa (29/6/2021): Tambahan kasus positif 27, sembuh 10, meninggal 3
  • Rabu (30/6/2021): Tambahan kasus positif 29, sembuh 13, meninggal 2.(iss)
Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Kamis, 25 April 2024
27o
Kurs