Rabu, 8 Mei 2024

KIH Rombak Anggotanya Di MKD, Agar Lebih Bergigi

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Ilustrasi

Beberapa fraksi khususnya dari KIH merombak anggotanya di Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR sebelum persidangan perkara Setya Novanto dilakukan.

Sarifuddin Suding anggota MKD dari fraksi partai Hanura membenarkan kalau perombakan anggota MKD dilakukan agar memperkuat kinerja dalam membongkar dugaan pencatutan nama Joko Widodo Presiden dan Jusuf Kalla Wapres dengan tujuan meminta saham dan proyek ke PT Freeport Indonesia itu.

‪”Itu salah satu upaya dari kita memperkuat MKD untuk membongkar kasus ini setransparan mungkin,” ujar Sarifuddin Suding di gedung DPR, Rabu (25/11/2015).

Menurut Suding, ‪kasus Novanto ini merupakan pintu masuk membongkar komparador yang selama ini merugikan bangsa.‬

Suding melihat ‪persoalan freeport ini datanya sangat akurat. Maroef Sjamsoeddin selaku CEO Freeport pasti memiliki data akurat terkait persoalan tersebut. Jika penanganannya tidak maskimal, hal ini bisa membawa dampak besar bagi bangsa.‬

Bahkan, kata Suding, dalam perkara ini bisa terungkap juga pelanggaran pidananya.

“‪Tak sebatas soal etik, saya kira bisa masuk ke pidana. Akan ada persoalan baru yang muncul dalam persidangan ini.‬” kata dia.

Potensi pidananya itu, menurutnya, karena ada yang menjanjikan sesuatu kemudian akan memberikan imbalan, dan janji yang tidak terealisasi bisa masuk ke dalam kategori penipuan atau pencemaran nama baik,‬(faz/dwi/rst)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Rabu, 8 Mei 2024
29o
Kurs