Jumat, 7 Juni 2024

17 Daerah Hari Ini Resmi akan Miliki Bupati/Walikota Definitif

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan
Ruang pelantikan kepala daerah di Gedung Negara Grahadi. Foto: Taufik suarasurabaya.net

Sebanyak 17 daerah di Jawa Timur mulai Rabu (17/2/2016) hari ini secara resmi akan memiliki bupati/walikota definitif.

Proses pelantikan hari ini segera dilakukan di Gedung Negara Grahadi, Surabaya dengan menggunakan mekanisme pelantikan dua gelombang.

Untuk gelombang pertama dilakukan pukul 09.00 dan akan diikuti sembilan pasang kepala daerah yaitu Sidoarjo, Banyuwangi, Situbondo, Mojokerto, Sumenep, Gresik, Lamongan, Jember dan Trenggalek.

Sementara untuk gelombang kedua dilakukan pukul 11.30 siang dan diikuti delapan pasangan, yaitu Bupati dan Wakil Bupati Kediri, Ngawi, Malang, Blitar dan Ponorogo. Selain itu juga Walikota dan Wakil Walikota Surabaya, Pasuruan dan Blitar.

Sementara itu pantauan suarasurabaya.net di Gerdung Negara Grahadi para bupati/walikota yang akan dilantik sudah mulai hadir sejak pukul 08.00 WIB.

Sebanyak 500 personel gabungan dari Polrestabes Surabaya dan Brimob Polda Jatim juga sudah disiagakan untuk pengamanan kegiatan pelantikan ini.

Para tamu undangan yang boleh masuk juga dibatasi dan maksimal hanya 6 keluarga untuk masing-masing kepala daerah terpilih. Selain ituanggota DPRD yang boleh masuk juga hanya unsur Pimpinan DPRD, serta Forpimda yang terdiri dari Kapolres dan Komandan Kodim setempat.(fik/ipg)

Berita Terkait

..
Surabaya
Jumat, 7 Juni 2024
29o
Kurs