Rabu, 22 Mei 2024

SM Entertaiment Konfirmasi Lucas Eks NCT Akan Debut Solo di Bulan April

Laporan oleh Iping Supingah
Bagikan
Lucas Lucas Eks member NCT dikabarkan segera melakukan debut solonya di bulan April 2024 mendatang. Foto: Koreanboo

Lucas atau Wong Yuk Hei mantan anggotaNCT Wayv dan SuperM dikonfirmasi akan melakukan debut solonya pada bulan April mendatang.

Melansir Soompi, Jumat (8/3/2024), menanggapi laporan tersebut, SM Entertaiment telah mengonfirmasi kabar tersebut melalui akun resmi instagramnya.

“Lucas sedang mempersiapkan aktivitas solonya di bulan April, dan jadwal detailnya akan diumumkan kemudian,” tulis SM Entertainment.

Namun terkait jadwal spesifiknya belum di informasikan lebih lanjut oleh pihak agensi SM Entertaiment.

Mulainya debut solo ini akan menandai kembalinya Lucas ke aktivitasnya yang pertama dan ke industri musik setelah tiga tahun hiatus, dari grup NCT U pada tahun 2018 dan kemudian tampil bersama WayV dan SuperM.

Sebelumnya, Pada Agustus 2023, SM Entertainment telah mengumumkan bahwa Lucas menghentikan aktivitasnya di industri K-Pop setelah muncul isu kontroversi kehidupan pribadinya.

Kontroversi Lucas itu sempat viral di sosial media lantaran terlibat skandal kencan, gaslighting, dan pelecehan seksual.

Awalnya, muncul pengakuan beberapa pengguna anonim di sosial media yang mengklaim telah menjadi korban Lucas. Pengakuan itu muncul dari beberapa penggemar Tiongkok yang dikirimkan di sebuah forum online lokal.

Menanggapi hal itu, Lucas mengeluarkan pernyataan yang melalui akun resmi media sosialnya.

“Saya dengan tulus meminta maaf kepada siapa pun yang tersakiti oleh perilaku buruk saya. Saya tidak akan pernah membiarkan hal ini terjadi lagi, dan saya akan menangguhkan semua kegiatan yang akan datang dan mengambil waktu untuk merenung,” tulis Lucas.

Tidak hanya itu, Lucas juga mengungkapkan permintaan maafnya kepada para anggota NCT.

“Mereka kecewa padaku. Aku sangat menyesal. Saya memiliki banyak kenangan dengan mereka, jadi saya selalu memikirkan mereka secara tiba-tiba. Saya seharusnya tidak melakukan itu untuk alasan apa pun. Sekarang saya benar-benar berpikir secara berbeda dan telah belajar banyak. Saya tidak ingin terus hidup seperti ini. Saya ingin melakukan yang terbaik, namun saya khawatir tidak akan memiliki penggemar karena sudah lama tidak aktif.” tambahnya.

Namun, pada akhirnya Lucas memutuskan untuk tetap bersama SM Entertainment dan melanjutkan aktivitas solonya.

Dan baru-baru ini, Lucas juga sudah membuka akun media sosial resminya dan merilis documentary yang mengungkapkan perasaannya untuk pertama kali setelah sekitar tiga tahun tidak aktif di media sosial. (sya/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya
Surabaya
Rabu, 22 Mei 2024
29o
Kurs