Sabtu, 25 Mei 2024

Revolusi Digital Akan Ubah Tatanan Ekonomi dan Sosial di Indonesia

Laporan oleh Agung Hari Baskoro
Bagikan
Ilustrasi. Foto: Grafis suarasurabaya.net

Revolusi Digital yang sedang berlangsung akan mengubah tatanan ekonomi dan pranata sosial. Ini dikatakan Akhyari Hananto Pelaku Ekonomi Digital pada Radio Suara Surabaya, Selasa (23/10/2018). Ia menyebut, pranata sosial akan bergeser ke arah digital meski kebiasaan lama tidak akan hilang begitu saja.

Ia mencontohkan, Financial Technology yang saat ini marak, seperti layanan Go-Pay, OVO, dan Grab-Pay, memang mulai mengecilkan peranan Bank. orang mulai memilih menyimpan uang di layanan uang elektronik daripada di ATM. Dampaknya, ATM mungkin akan mulai dikurangi. Namun ia memprediksi, Bank akan tetap dibutuhkan.

Di bidang pendidikan, ia membayangkan akan ada pendidikan jarak jauh yang dimungkinkan berkat revolusi digital. Dosen-dosen terbaik di Surabaya bisa memberi ceramah secara real time, sedangkan muridnya berada di Merauke, NTT, dan daerah-daerah lain.

Lebih jauh, jika ekonomi digital telah menjadi mainstream di Indonesia, arus urbanisasi kedepannya tidak akan terlihat lagi.

“Kita akan melihat industri digital di kota-kota kecil. Mereka tidak perlu ke kota besar untuk mendapatkan penghasilan,” katanya.

Ia menyebut, ekonomi digital telah membentuk sebuah dunia baru. Indonesia bisa mendapatkan keuntungan asalkan siap memanfaatkannya kehadiran era ekonomi digital yang saat ini sedang berlangsung. (bas/rst)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Evakuasi Kecelakaan Bus di Trowulan Mojokerto

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Surabaya
Sabtu, 25 Mei 2024
29o
Kurs