Senin, 27 Mei 2024

Konjen Jepang Perkenalkan Diri Lewat Radio SS

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan

Yoshiharu Kato Konsul Jenderal Jepang di Surabaya untuk wilayah Jawa Timur dan Kalimantan memperkenalkan diri kepada warga Kota Surabaya lewat Radio Suara Surabaya, Rabu (15/7/2015) siang.

Melalui kesempatan ini, Kato juga hendak mengucapkan Selamat Idul Fitri 1436 Hijriah bagi warga Kota Surabaya yang merayakannya.

Kato yang datang dengan didampingi Kaori Morohira Vice Consul General of Japan di Surabaya, mengatakan dirinya sangat senang dengan atmosfer Ramadhan di Kota Surabaya.

”Banyak orang Jepang menganut agama Budha atau Shinto, saya jarang melihat upacara keagamaan yang besar sekali. Senang sekali melihat itu,” kata Kato dalam bahasa Indonesia yang lancar dan cukup fasih.

Selain itu, menurut Kato yang baru bertugas di Indonesia selama tiga bulan ini, warga Kota Surabaya baik dan ramah.

Kato menjelaskan, tugas utamanya selama bertugas di Surabaya adalah untuk mempererat hubungan kedua negara, khususnya Jawa Timur dan Kalimantan.

“Di Jawa Timur dan Kalimantan, sedikitnya 816 orang warga negara Jepang. Pada 2014, ada 156 perusahaan Jepang yang kebanyakan perusahaan manufaktur, yang kegiatannya harus saya perhatikan,” kata Kato.

Sekadar diketahui, Yoshiharu Kato menggantikan Noboru Nomura, Konsul Jenderal Jepang yang dipindah tugaskan ke Bali pada 20 Maret 2015 lalu.(iss/dwi)

Teks Foto:
1. Yoshiharu Kato Konsul Jenderal Jepang di Surabaya dan Kaori Morohira Vice Consul General of Japan di Surabaya saat mengudara bersama Isa Ansori penyiar Radio Suara Surabaya.
2. Yoshiharu Kato Konsul Jenderal Jepang di Surabaya.
Foto: Eddy dan Ika suarasurabaya.net

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Evakuasi Kecelakaan Bus di Trowulan Mojokerto

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Surabaya
Senin, 27 Mei 2024
25o
Kurs