Selasa, 7 Mei 2024

Sembilan Kendaraan Damkar dan DKRTH Sedot Banjir di Jalan Dharmawangsa

Laporan oleh Denza Perdana
Bagikan
Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) menyedot genangan air dengan mobil tangki di Jalan Dharmawangsa, Jumat (31/1/2020) malam. Foto: Denza suarasurabaya.net

Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) bersama Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau (DKRTH) menyedot air yang masih menggenang di Jalan Dharmawangsa akibat banjir Jumat (31/1/2020) malam.

Tiga mobil Damkar dikerahkan ke lokasi. Satu mobil berfungsi hanya untuk menyedot genangan air, dua lainnya mobil tangki berkapasitas 1.000 liter untuk mengangkut air ke tempat lain. Sampai pukul 21.00 WIB aktivitas ini terus berlangsung.

Karena air yang menggenang masih cukup tinggi, setidaknya ada enam mobil tangki DKRTH diterjunkan ke lokasi. Mobil-mobil ini mengangkut air untuk dibuang ke taman di kawasan Jalan Dharmahusada Indah, juga di sungai kawasan Menur Pumpungan.

Eko Kepala Rayon II Dinas Kebakaran Surabaya mengatakan, upaya ini akan terus dilakukan sampai genangan benar-benar berkurang. Sebab, sungai di sekitar kawasan Jalan Dharmawangsa itu sudah peres akibat debit hujan yang sangat deras.

Sungai yang dia maksud antara lain di kawasan Jalan Srikana, juga di sekitar permukiman warga di kawasan Dharmawangsa. “Apalagi ini dari permukiman warga mengisi terus (ke Jalan Raya),” katanya.

Jalan Gubeng Kertajaya IX, jalan kampung menuju permukiman warga memang terpantau masih tergenang sampai pukul 21.30 WIB. Genangan di jalan ini yang seharusnya mengalir ke sungai Srikana akhirnya luber sampai ke Jalan Raya.(den/iss/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Selasa, 7 Mei 2024
28o
Kurs