Kamis, 28 Maret 2024

Dua Ruko di Pasar Bangunrejo Terbakar, Diduga Karena Konsleting Listrik

Laporan oleh Agustina Suminar
Bagikan
Kebakaran ruko di Pasar Bangunrejo, Dupak, Krembangan, Kota Surabaya pada Senin (29/6/2020) sekitar pukul 04.14 WIB pagi. Diduga kebakaran terjadi akibat konsleting listrik. Foto: Command Center 112 Surabaya

Dua ruko yang ada di Pasar Bangunrejo, Dupak, Krembangan, Kota Surabaya, terbakar pada Senin (29/6/2020) pagi. Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 04.14 WIB itu terjadi diduga akibat konsleting listrik.

Api semakin membesar sehingga petugas harus menerjunkan sebanyak 21 unit PMK ke lokasi kebakaran.

“Unit yang diberangkatkan 21 unit. 6 unit Tim Orong-orong, 3 Unit Tempur Rayon 1 Pasar Turi, 2 Unit Tempur Rayon 5 Margomulyo, 1 Unit Pos Grudo, 1 Unit Pos Pakis TVRI, 2 Unit Tempur Rayon 4 Wiyung, 1 Unit Tempur Rayon 3 Rungkut, 2 Unit Tempur Rayon 2 Tambakrejo, 1 Unit Pos Menur, 1 Unit Tempur Pos T. Osowilangun, 1 Unit Tempur Pos Kandangan,” kata Bambang Vistadi Kabid Pembinaan Operasional Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya dalam keterangan tertulis yang diterima suarasurabaya.net, Senin (29/6/2020) pagi.

Ia mengatakan, ruko yang terbakar merupakan milik Juri dan Sukardi. Ruko milik Sukardi yang luasnya 4×14 meter hangus terbakar seluruhnya. Sedangkan ruko milik Sukardi yang terbakar seluas 5×10 meter dari total keseluruhan 5×20 meter luas ruko.

Hampir dua jam proses pemadaman dilakukan. Api dinyatakan padam sekitar pukul 05.48 WIB.(tin)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil Porsche Seruduk Livina di Tol Porong

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Kamis, 28 Maret 2024
27o
Kurs