Sabtu, 7 September 2024

Ribuan Driver Ojol Akan Kembali Turun ke Jalan, Tuntut Perbaikan Tarif Pengantaran Makanan

Laporan oleh Retha Yuniar
Bagikan
Rombongan pengunjuk rasa dari Front Driver Online Tolak Aplikator Nakal (Frontal), Selasa (6/4/2021) mengadakan aksi unjuk rasa turun ke jalan. Foto: Dokumen suarasurabaya.net

Ribuan driver ojek online (Ojol) yang tergabung dalam Front Driver Online Tolak Aplikator Nakal (Frontal) Jawa Timur, bersiap untuk kembali menggelar aksi demo pada 24 Agustus 2022 di Surabaya.

“Iya benar 24 Agustus, kami akan demo lagi membawa massa yang lebih banyak. Ada sekitar 7 ribu gabungan massa roda 4 maupun roda 2 yang akan memadati Surabaya yang akan berpusat di Grahadi Surabaya,” kata Samuel Grandy Humas Frontal Jatim, Selasa (26/7/2022).

Samuel menuturkan, demonstrasi kali ini menuntut perbaikan tarif pengantaran makanan yang layak untuk driver ojek online.

“Sekarang masih Rp6.400 per 1-4 kilometer. Itu murah sekali. Apalagi sekarang BBM sudah naik,” kata dia.

Samuel menginginkan agar pemerintah mengeluarkan regulasi terkait tarif batas bawah pengantaran makanan.

“Untuk food memang belum ada regulasinya. Baru ada (regulasi) pengantaran penumpang. Untuk tarif pengantaran penumpang tidak ada masalah,” katanya.

Dalam aksinya nanti, kata Samuel, Frontal juga akan mengajukan permintaan dana subsidi BBM untuk driver online.

Dengan massa yang lebih banyak dia berharap Menkominfo, Dirjenhubdat dan pimpinan aplikator bisa dihadirkan di tengah aksi.

“Minggu depan kami akan kirimkan surat pemberitahuan aksi ke Polda Jatim,” pungkasnya.(tha/dfn/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Dua Truk Terlibat Kecelakaan di Bungah Gresik

Kecelakaan Mobil Box di KM 12 Tol Waru-Gunungsari

Pipa PDAM Bocor, Lalu Lintas di Jalan Wonokromo Macet

Surabaya
Sabtu, 7 September 2024
30o
Kurs