Jumat, 29 Maret 2024

Jelang MotoGP Dimulai, Sirkuit Mandalika Peroleh Peringkat Homologasi Grade A

Laporan oleh Dhafintya Noorca
Bagikan
Tribun penonton di Sirkuit Mandalika tampak steril dan siap digunakan, Kamis (17/3/2022). Foto: Dimas Suara Surabaya Media

Abdulbar M Mansoer Direktur Utama PT Pengembangan Pariwisata Indonesia atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) menyampaikan kesiapan progres menjelang pertandingan ajang balap MotoGP di Sirkuit Mandalika Lombok pada Minggu 20 Maret 2022.

“Ada berita bagus yang bisa sampaikan, kemarin sore kami mendapat hasil homologasi yang dilakukan oleh Federation Internationale de Motocyclisme (FIM) pada tanggal 17 Maret bahwa sirkuit kami telah mendapat grade A,” ujar Abdulbar kepada Bintang Rahmadani tim liputan Suara Surabaya di Mandalika, Lombok, Sabtu (19/3/2022).

Direktur ITDC itu juga menyampaikan hasil perbaikan Sirkuit Mandalika yang nihil keluahan dari para pebalap dan tidak ada insiden yang mengakibatkan pebalap cedera.

“Meski ada insiden kecil tadi dari Marc Marquez yang terpeleset, namun tidak sampai menyebabkan insiden. Teman-teman pebalap juga senang dengan cuaca di Lombok hari ini,” imbuhnya.

Abdulbar mengingatkan kepada semua pihak untuk segera bersiap menjelang perlombaan balapan MotoGP yang dimulai esok hari.

Abdulbar memperkirakan kalau besok akan datang penonton dengan jumlah kurang lebih 63.000 sehingga suasana akan terasa penuh dan sangat ramai.

“Kebanyakan penonton akan mulai berdatangan malam ini dan besok, suasana besok akan sangat berbeda. Jadi kita harus saling bersinergi untuk tetap menjaga keberlangsungan balapan,” kata dia.

Abdulbar kembali menuturkan bahwa Pertamina Grand Prix of Indonesia adalah bentuk nation branding atau country branding dan memberi multiplier effect pada pariwisata.

Tidak sekadar jadi ajang pacu kuda besi saja, tapi dampak yang dihasilkan dari gelaran MotoGP ini dirasakan oleh masyarakat, bahkan juga beberapa aspek lainnya.

“Kami sudah mendapat data dari Pak Sandiaga Uno bahwa dampak dari MotoGP ini diperkirakan sekitar Rp500 miliar dari penjualan tiket, akomodasi, tiket penerbangan, dan turunan-turunannya,” jelasnya.

Sedangkan Priandhi Satria Dirut Mandalika Grand Prix Association (MGPA) menambahkan kalau MotoGP merupakan ajang penting untuk memperkenalkan dan menjual Indonesia di mata internasional karena ditonton oleh 400 juta mata di lebih dari 200 negara di dunia.

“Kami mohon bantuan rekan-rekan wartawan untuk memberitakan MotoGP ini sebaik-baiknya secara fair seperti selama ini. Kami juga akan memberi kesempatan kepada teman-teman untuk ikut menonton balapan. Ada 10 tiket di Sabtu 19 Maret dan 10 tiket lainnya di Minggu 20 Maret,” ujar Priandhi.

Priandhi juga mengingatkan agar tidak boleh memotret ke arah lintasan karena nanti ada konsekuensi dari Dorna Sports.(tim suara surabaya)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil Porsche Seruduk Livina di Tol Porong

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 29 Maret 2024
26o
Kurs