Senin, 13 Mei 2024

Persebaya Perbaiki Lini Depan Jelang Away ke Semarang

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Persebaya dalam pertandingan home pekan kedua melawan Barito Putera di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya. Foto: Persebaya

Persebaya Surabaya akan kembali menjalani laga away melawan PSIS Semarang di Stadion Jatidiri pada Minggu (16/7/2023) mendatang.

Aji Santoso pelatih Persebaya menyatakan, untuk menatap pertandingan pekan ketiga Liga 1 2023/2024 tersebut, pihaknya fokus memperbaiki lini depan skuad Bajol Ijo, julukan Persebaya.

Karena pada laga kandang sebelumnya, Persebaya secara permainan menguasai ball possesion dan sebelas kali melepaskan tembakan, tetapi hanya mampu mengkonversikan menjadi satu gol sepanjang 90 menit.

“Pekerjaan rumah ini harus segera saya perbaiki. Supaya nanti pertandingan away melawan PSIS Semarang kita bisa lebih maksimal,” ucapnya kepada suarasurabaya.net, Selasa (11/7/2023).

Meskipun banyak peluang terbuang, tetapi Aji menyatakan bahwa hal tersebut normal karena para pemain juga sedang beradaptasi dengan laga resmi.

“Tidak ada yang salah dengan pemain saya, secara permainan juga tidak ada masalah, dan ini normal,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa pertandingan yang dijalani klub lain di Liga 1 juga memiliki tren yang sama, karena menurutnya masih di awal kompetisi.

“Ini bagian dari proses, saya tentunya menginginkan pemain harus ada pada big performance,” ucapnya.

Sebagai informasi, saat ini Persebaya telah meraih empat poin dari dua pertandingan, dengan total koleksi empat gol dan kemasukan tiga gol.

Sedangkan calon lawannya, PSIS Semarang saat ini mendapat tiga poin dari dua pertandingan, dengan memasukan tiga gol dan kebobolan tiga gol juga. (ris/saf/faz)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Senin, 13 Mei 2024
27o
Kurs