Sabtu, 14 Desember 2024

Puan Sebut Ada Pembicaraan Mega-Prabowo Soal Masuknya Budi Gunawan di Kabinet

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Puan Maharani Ketua DPR RI saat memberi ucapan selamat pada Budi Gunawan Menko Politik dan Keamanan di acara pelantikan Kabinet Merah Putih di Istana Presiden, Jakarta, Senin (21/10/2024). Foto: Istimewa

Puan Maharani Ketua DPR RI menghadiri pelantikan menteri dan kepala badan Kabinet Merah Putih pada pemerintahan Prabowo Subianto Presiden hari ini. Ia memastikan DPR siap bergotong royong dengan pemerintah untuk membangun negeri.

Pelantikan menteri Kabinet Merah Putih digelar di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Senin (21/10/2024). Terlihat Puan mengenakan baju tunik berwarna biru senada dengan dasi para menteri yang dilantik.

Selain Ketua DPR RI, pelantikan para menteri juga dihadiri oleh Sufmi Dasco Ahmad Wakil Ketua DPR RI bidang politik hukum dan keamanan (Polhukam) dan beberapa tokoh lainnya. Setelah acara pelantikan, Puan bersalaman dan berbincang dengan Prabowo.

Puan kemudian memberikan selamat kepada para menteri yang telah resmi dilantik di antaranya Budi Gunawan Menteri Koordinator Politik dan Keamanan, Sri Mulyani Menteri Keuangan, dan Budi Gunawan Sadikin Menteri Kesehatan. Ia juga terlihat mengobrol dengan Didit Hediprasetyo anak Prabowo.

Saat wawancara dengan media di Gedung DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Puan ditanya soal kemungkinan pemberatan anggaran negara karena adanya cukup banyak penambahan kementerian di era pemerintahan Prabowo.

“Kita lihat bagaimana nanti kinerja yang akan dilakukan oleh kabinet yang akan datang. Ini kan baru juga pengumuman belum melakukan apa yang harus dilakukan,” kata Puan.

Seperti diketahui, ada 48 menteri yang diumumkan Prabowo. Dari puluhan menteri itu, ada sembilan kementerian yang dipecah menjadi 21 kementerian baru di era Prabowo. Selain itu, ada 5 kepala badan dan 56 wakil menteri sehingga total personel di kabinet Prabowo ada 109 orang.

Puan pun menyebut pentingnya memberi kesempatan bagi kabinet Prabowo menjalankan visi misinya dalam menjalankan roda pemerintahan yang baru ini.

“Kita dukung dulu. Kita lihat dulu bagaimana nantinya, kita lihat seperti apa dengan adanya penambahan kementerian dan badan-badan ini,” tuturnya.

Puan juga kembali memastikan PDIP mendukung Pemerintahan Prabowo melalui jalur parlemen.

“Jadi kita sama-sama membangun Indonesia bagaimana membuat Indonesia menjadi lebih maju, menjadi lebih baik menjadi lebih dikenal luas oleh pimpinan internasional melalui Parlemen,” terang Puan.

Ketika ditanya apakah ada pembicaraan antara Megawati Soekarnoputri Ketum PDIP dengan Prabowo soal masuknya Budi Gunawan di kabinet, Puan membenarkannya.

“Ya pasti ada pembicaraan. (Bu Mega) Ya tahu, kan di tv ada. (Responsnya) positif,” ujar mantan Menko PMK itu.

Puan pun menanggapi pertanyaan soal apakah Budi Gunawan bisa menjadi penghubung PDIP jika nantinya ada reshuffle.

“Ya kita lihat nanti. Ini baru dilantik biarkan kabinet ini menjalankan sebaik-baiknya,” tegas Puan.

Sebelumnya, Puan menyampaikan posisi PDIP di pemerintahan Presiden Prabowo. Ia mengatakan PDIP tetap mendukung jalannya pemerintahan Prabowo, meski tidak menempatkan kader di kabinet.

“Kami akan mendukung pemerintahan Pak Prabowo di parlemen, namun tidak menempatkan kader di kabinet. Walaupun kami juga akan terus mendukung pemerintahan Pak Prabowo, untuk membangun Indonesia,” kata Puan usai pelantikan Prabowo, Minggu (20/10/2024).

Puan memastikan dukungan PDIP kepada Pemerintahan Presiden Prabowo merupakan bagian dalam gotong royong membangun bangsa seperti yang dikatakan oleh Soekarno Proklamator Indonesia yang dikutip oleh Presiden Prabowo bahwa membangun Indonesia tidak bisa seorang diri.

“Bekerja sama dan saling mendukung itu tidak perlu, tidak harus dalam kabinet,” ucapnya.(faz/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Truk Tabrak Rumah di Palemwatu Menganti Gresik

Surabaya
Sabtu, 14 Desember 2024
26o
Kurs