Rabu, 8 Mei 2024

Bawaslu Bongkar Politik Uang Model MLM

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan

Seorang calon anggota legislatif (caleg) dari Daerah Pemilihan (Dapil) 5 Kota Surabaya diketahui melakukan dugaan politik uang di masa tenang, Selasa (8/4/2014).

“Beberapa bukti mengarah pada politik uang, tapi masih kita lakukan penyelidikan lebih lanjut,” kata Sri Sugeng Pujiatmiko, anggota Bawaslu Jawa Timur pada suarasurabaya.net.

Menurut Sugeng, dugaan politik uang ini terbongkar ketika seorang tim sukses melaporkannya ke Bawaslu. Saksi itu, kata Sugeng, mendapatkan sebuah cek kosong dari caleg tersebut.

“Dia dijanjikan dapat uang Rp46 juta untuk merekrut beberapa pemilih, tapi baru diberikan cek sebesar Rp23 juta, itupun ternyata cek kosong,” kata Sugeng.

Dugaan politik uang kata Sugeng, dilakukan dengan model seperti multi level marketing, yaitu berjaringan tiap orang mencari lima orang begitu seterusnya. Mereka ini dijanjikan sejumlah uang. Sayang uang yang diberikan dalam bentuk cek ternyata cek kosong.

Selain untuk memilih, orang yang direkrut ini juga diminta untuk membantu menjadi saksi di 475 Tempat Pemungutan Suara (TPS) di dapil itu. “Temuan ini akan kami limpahkan ke Panwaslu Surabaya karena wilayah mereka,” kata dia. (fik/ipg)

Teks Foto:
– Ilustrasi

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Rabu, 8 Mei 2024
33o
Kurs