Jumat, 19 April 2024

Konsumsi Gorengan Saat Berbuka Puasa Boleh Saja, Asal

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Ilustrasi

Konsumsi makanan yang mengandung banyak minyak semisal gorengan atau yang mengandung lemak terutama saat berbuka puasa memang bisa menyebabkan tubuh mengalami panas dalam.

Namun, hal ini tak akan terjadi jika kebutuhan cairan Anda terpenuhi, menurut dr. Laurentius Aswin Pramono, SpPD Spesialis penyakit dalam dari Rumah Sakit Carolus.

“Kebiasaan makan berkontribusi pada masalah tubuh semisal kerongkongan tak enak, karena konsumsi terlalu banyak yang mengandung minyak, lemak. Makan gorengan saat buka tidak apa-apa asalkan kebutuhan air terpenuhi,” kata dia di Jakarta belum lama ini seperti dilansir Antara.

Pada saat berpuasa, metabolisme tubuh berbeda, karena pada waktu kita tidak makan dan makan berbeda. Persiapan kebutuhan cairan yang tepat saat sahur dan berbuka penting agar kita tak tak mengalami dehidrasi.

“Sampai 2 liter per hari, kalau tak tercapai bisa dehidrasi, bisa terganggu fungsi tubuh,” kata dia. (ant/dwi/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Jumat, 19 April 2024
29o
Kurs