Jumat, 24 Mei 2024

Letto Obati Kerinduan Penonton Bistar JTF 2019

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Penonton di panggung Bank Jatim Bistar Jazz Traffic Festival 2019 akhirnya melepas rindu dengan Letto. Foto: Bistar Jazz Traffic Festival 2019

Penonton di panggung Bank Jatim Bistar Jazz Traffic Festival 2019 akhirnya melepas rindu dengan salah satu band yang cukup lama tidak terdengar kabarnya. Letto hadir dengan lagu-lagunya yang sangat puitis dan banyak menempel di ingatan masyarakat.

Siapa yang tidak tahu dengan lagu2 hits tahun 2000an seperti Sandaran Hati, Lubang di dalam hati, bahkan Ruang Rindu. Awal kemunculannya di panggung, band yang digawangi Noe sang vokalis mendapat sambutan meriah dari para penonton.

Noe malam ini tampil interaktif dengan penonton. Tak disangka, hampir seluruh penonton angkat tangan saat Noe bertanya pernah patah hati atau tidak. Lalu dia menyanyikan lagu sandaran hati menjadi versi dangdut yang membuat penonton tertawa dan bergoyang.

Usai menyanyikan sandaran hati, Band asli Jogjakarta ini melanjutkan pertunjukannya. Dengan single hit Permintaan Hati. Tak kalah seru, kali ini single tersebut dibawakan dengan nuansa etnik dengan menambahkan instrumen gamelan di awal lagu.

Penampilan Letto malam ini banyak berinteraksi dengan penonton. Sesekali Noe vokalis mendoakan penonton agar segala impian tercapai. salah satunya soal jodoh. Doa dari Noe ini, dilanjutkan dengan lagu Ruang Rindu untuk mengobati kerinduan para penonton.

Banyak yang mengira bahwa band ini sudah bubar, karena sudah jarang sekali menciptakan lagu baru dan lama tidak terdengar kabarnya. Tetapi Letto sebenarnya tetap eksis walaupun sekarang lebih sering tampil off-air.

Ini dilihat di akun Instagram @letto_band dan channel Youtube Letto Band, mereka masih sering mengisi acara hingga sekarang. Buat kalian yang masih terjebak ruang rindu lagu-lagu mereka segeralah bernostalgia dengan lagu-lagu Letto. (ang/dwi)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Evakuasi Kecelakaan Bus di Trowulan Mojokerto

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Surabaya
Jumat, 24 Mei 2024
28o
Kurs