Kamis, 28 Maret 2024

Jelang UN, Siswa SMP LB YPAB Mulai Latihan Usek

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Jelang UN, siswa tunanetra terus lakukan latihan ujian. Foto: Dok. suarasurabaya.net

Pelaksanaan Ujian Nasional (UN) SMP dijadwalkan digelar pada Mei 2015 mendatang, siswa SMP Luar Biasa (LB) YPAB Surabaya, mulai mengikuti latihan Ujian Sekolah (Usek).

“Karena Usek mulai dilaksanakan pada Senin (13/4/2015) mendatang. Hari-hari ini, siswa kami ajak mengikuti latihan mengerjakan soal-soal ujian, untuk persiapan Usek sekaligus menunggu UN,” terang Drs. Eko Purwito MSi, Kepala SMP LB YPAB Surabaya saat ditemui suarasurabaya.net, Selasa (31/3/2015).

Eko menambahkan bahwa sebelum mengikuti UN, seluruh siswa wajib mengikuti Usek atau Ujian Sekolah yang diselenggarakan sekolah. Oleh karena itu, Usek yang dijadwalkan mulai digelar 13 April 2015 mendatang, akan diawali dengan latihan atau uji coba.

“Siswa memang sudah kami persiapkan untuk mengikuti berbagai uji coba mengerjakan berbagai soal ujian. Soal ujian untuk tingkat sekolah maupun yang dari dinas pendidikan untuk ujian nasional juga kami lakukan uji coba,” tambah Eko.

Tahun ini, 6 siswa tunanetra di SMP LB YPAB Surabaya dijadwalkan akan menjalani ujian nasional pada 4 Mei 2015. Tetapi sebelum itu mereka wajib menuntaskan ujian sekolah yang dijadwalkan mulai digelar 13 April 2015.

“Tidak ada alasan bagi siswa untuk tidak mengikuti ujian sekolah. Karena ujian sekolah sama pentingnya dengan pelaksanaan ujian nasional. Itu yang kami tekankan pada siswa. Oleh karena itu, siswa wajib ikut usek,” pungkas Eko Purwito.(tok/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Kecelakaan Mobil Porsche Seruduk Livina di Tol Porong

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Kamis, 28 Maret 2024
31o
Kurs