Minggu, 19 Mei 2024

Muktamar ke 33 NU Resmi Dibuka

Laporan oleh Jose Asmanu
Bagikan
Foto: infomuktamarnu.com

Muktamar ke 33 Nahdlatul Ulama (NU) resmi dibuka oleh Joko Widodo Presiden pada Sabtu (1/8/2015) malam di alun-alun Jombang. Pembukaan Muktamar sendiri diawali dengan dikumandangkannya lagu Indonesia Raya.

Joko Widodo dalam pidatonya mengatakan NU merupakan salah satu elemen bangsa yang selalu berusaha untuk menjaga kedaulatan Republik Indonesia.

Dirinya mengatakan, dirinya juga terkesan dengan sambutan dari masyarakat Jawa Timur dalam Muktamar NU yang ke 33 ini.

Selain presiden, hadir pula beberapa menterinya seperti Puan Maharani, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan; Anies Baswedan Menteri Pendidikan Dasar, Menengah dan Kebudayaan; Khofifah Indar Parawansa, Menteri Sosial.

Serta hadir pula Soekarwo Gubernur Jawa Timur bersama Syaifullah Yusuf Wakil Gubernur Jawa Timur.

Sementara itu, sidang pleno yang rencananya dilaksanakan pada malam ini, ternyata akan dilakukan pada Minggu (2/8/2015). (jos/dop/tok)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya
Surabaya
Minggu, 19 Mei 2024
33o
Kurs