Senin, 29 April 2024

AM Fatwa akan Dimakamkan di TMP Kalibata

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
AM Fatwa. Foto: Antara

Almarhum Andi Mappetahang Fatwa atau AM Fatwa mantan Ketua MPR RI akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.

Dian Islamiati Fatwa putri AM Fatwa mengatakan jenazah ayahnya akan dishalatkan di rumah, kemudian baru dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata usai Dhuhur.

”Jenazah akan disholatkan di rumah duka Jalan Condet Pejaten no 11, dan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata setelah Dhuhur,” kata Dian dalam pesan singkatnya, Kamis (14/12/2017).

Sekadar diketahui, Fatwa meninggal pukul 06.25 WIB, Kamis (14/12/2017) di Rumah Sakit MMC, Jakarta.

AM Fatwa yang lahir di Bone Sulawesi Selatan 12 Februari 1939 (78 tahun), adalah anggota DPD RI periode 2014-2019 dari Propinsi DKI Jakarta.

Politisi Partai Amanat Nasional ini juga pernah menjadi wakil ketua DPR RI periode 1999-2004. Kemudian juga menjadi wakil ketua MPR RI periode 2004-2009.

Fatwa meninggalkan seorang istri yaitu Noenoeng Noerdjanah Dan lima orang anak, masing-masing Dian Islamiati Fatwa, Diah Sakinah, Ikrar Fatahillah, Rijalulhaq, Dan M Averus.(faz/ipg)

Teks Foto:
– AM Fatwa (depan kanan) saat menjadi Wakil Ketua MPR RI 2004-2009 bersama Hidayat Nur Wahid Ketua MPR RI (tengah) dan Aksa Mahmud Wakil Ketua MPR RI (kiri).
Foto: Faiz suarasurabaya.net

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Senin, 29 April 2024
31o
Kurs