Minggu, 28 April 2024

Tiga Korban Perahu Terbalik Kembali Ditemukan

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Tim SAR mengevakuasi korban perahu tambang terbalik. Foto : BPBD Gresik via redaksi

Abu Hasan Kepala BPBD Kabupaten Gresik mengatakan, pada pukul 07.35 WIB, Jumat (14/4/2017) tim SAR gabungan menemukan satu jenazah Kusnari (45) warga Gagang Kepuhsari, Balongbendo, Sidoarjo.

Sedangkan pada pukul 09.10 WIB, tim kembali menemukan jenazah atasnama Nur Cholis di kawasan Krikilan Driyorejo Gresik. Lalu, hampir bersamaan tim lain juga menemukan Choirun Nisa pada pukul 09.15 WIB.

“Sampai pukul 12.00 WIB, tinggal dua korban lagi yang belum ditemukan yaitu Susriasih dan Rozikin,” ujarnya kepada suarasurabaya.net.

Tiga jenazah yang ditemukan dibawa di Puskesmas Wringinanom terlebih dulu untuk dibersihkan. Setelah itu akan diserahkan kepada pihak keluarga di Posko Utama di Balongbendo. Karena koordinasi kepemimpinan operasi pencarian dibawah Kabupaten Sidoarjo.

Berikut ini korban perahu tambang update terbaru :

Korban Selamat:
1. Supriadi (65) Sumberame, Wringinanom, Gresik.
2. Didin (23) Serbo, Balongbendo, Sidoarjo.
3. Yudistira Ardi (34) Bakalan, Wringin Pitu, Balongbendo, Sidoarjo.
4. Suci nina (33) Kemangsen, Krian, Sidoarjo.
5. Rianto (45) Gagang, Kepuhsari, Balongbendo, Sidoarjo.
6. Joko Prianto (45) Juwet, Wringinanom, Gresik.

Korban Meninggal:
1. Ujang (45) Sumberame, Wringinanaom, Gresik (warga yang ikut menyelamatkan).
2. Misah (53) Kalimati Tarik, Sidoarjo.
3. Kusnari warga Gagang Kepuhsari Balongbendo Sidoarjo.
4. Nur Cholis (40) Bakalan, Wringin Pitu, Balongbendo, Sidoarjo.
5. Choirun Nisak (38) Bakalan, Wringin Pitu, Balongbendo, Sidoarjo.

Korban Belum Ditemukan :
3. Susriasih (47) Tarik Kalimati, Sidoarjo.
4. Rozikin (40) Mojosari, Mojokerto.

Empat Motor yang ditemukan:
1. Honda CB150R Hitam, No Pol : S 4894 PW
2. Suzuki Shogun 110 Biru, No Pol : W 6054 XT
3. Honda Supra Fit X Hitam, No Pol : W 3153 CQ
4. Honda Vario Putih, No Pol : W 3362 QJ. (bid/fik/ipg)

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Minggu, 28 April 2024
28o
Kurs