Sabtu, 18 Mei 2024

UBS Youth-Con 2018 Hadirkan Ratusan Karya Siswa Sekolah

Laporan oleh Agustina Suminar
Bagikan
Konvensi anak muda terbesar di-Indonesia ini akan diikuti oleh lebih dari lima ribu pelajar yang berasal dari 95 sekolah di Jawa Timur, akan berlangsung pada 9-18 November 2018 di SCC Pakuwon Mall Surabaya. Foto: Istimewa

Belasan tahun berkecimpung dengan anak muda membuat DBL Indonesia paham dengan apa yang dibutuhkan oleh mereka. Perusahaan yang berfokus pada pengembangan anak muda melalui kegiatan olahraga dan hiburan ini, akan menggelar sebuah event di mana ribuan pelajar akan bersenang-senang dalam gelaran UBS Youth-Con 2018.

Konvensi anak muda terbesar di-Indonesia ini akan diikuti oleh lebih dari lima ribu pelajar yang berasal dari 95 sekolah di Jawa Timur. Berlangsung pada 9-18 November 2018 di SCC Pakuwon Mall Surabaya, para peserta akan diajak untuk berkreasi, berekspresi, dan meraih prestasi dalam event yang berlangsung selama 10 hari tersebut.

Menurut Masany Audri Direktur DBL Indonesia, UBS Youth-Con 2018 akan menjadi wadah kreativitas para pelajar yang sangat luar biasa. Pasalnya, para partisipan akan ditantang untuk membuat dan merealisasikan ide-ide ‘gila’ mereka melalui karya yang interaktif.

“Kami dari DBL Indonesia memperkenalkan event fresh baru buat teman-teman yang akan diselenggarakan bulan November ini. Silahkan bermain-main dan mengeksplor ide kreatif, menciptakan konten-konten yang kalian inginkan dan menikmati hasil kreasi dari main-main kalian,” ujar Masany dalam launching UBS Youth-Con beberapa waktu yang lalu.

Nantinya, bakat dan ide kreatif para peserta akan disalurkan melalui 15 supporting event yang ada di UBS Youth-Con 2018. Mulai dari mendesain perhiasan hingga merancang ide startup brilian, juga olah vokal hingga stage perform

UBS Youth-Con 2018 sendiri memiliki sistem perebutan medali untuk meraih gelar Best School. Total ada 177 medali yang siap diperebutkan para siswa-siswa kreatif tersebut.

Untuk dapat meraih medali, tiap tim memang harus melalui proses penjurian yang ketat. Namun, kesempatan mereka untuk menang bukan hanya dari penjurian semata. Mereka juga bisa mendapatkan medali jika karya mereka menjadi yang terfavorit dari hasil vote pengunjung UBS Youth-con 2018.

Pengunjung dapat memberikan vote mereka melalui tiket masuk yang sudah diberi kode unik. Setiap kode unik bisa digunakan untuk melakukan vote semua supporting event di laman Mainmain.id, masing-masing sebanyak satu kali.

Tak hanya membuat karya saja, para peserta juga ditantang untuk mengemas karyanya agar berhasil mencuri perhatian penonton maupun juri. Pasalnya, dengan tagline The Most Playful Youth Convention, para peserta harus bisa mengajak para pengunjung untuk menyelami dunia yang mereka ciptakan melalui konsep yang interaktif.

Dengan sentuhan playful tersebut, pihak panitia memprediksi bahwa 10 ribu orang akan memadati venue penyelenggaraan acara setiap harinya, sebagaimana event serupa yang pernah digarap oleh DBL Indonesia.

Sebagai informasi tambahan, tahun lalu konvensi ini telah dihadiri oleh lebih dari seratus ribu partisipan dalam 10 hari penyelenggaraan.(tin)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya
Surabaya
Sabtu, 18 Mei 2024
31o
Kurs