Minggu, 19 Mei 2024

Jajal Wahana Seru di Atlantis, Sembari Menunggu Perform Artis

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Sembari menunggu musisi tampil di masing-masing stage Bistar Jazz Traffic Festival 2019, jazz lovers memanfaatkan waktu untuk bermain wahana di Atlantis Land Surabaya. Foto: Yuna Bistar Jazz Traffic Festival 2019

Sembari menunggu musisi tampil di masing-masing stage Bistar Jazz Traffic Festival 2019, jazz lovers memanfaatkan waktu untuk bermain wahana di Atlantis Land Surabaya.

Salah satunya wahana Music Expres. Di wahana ini, pengunjung seperti menaiki kereta yang berputar. Namun di wahana ini tidak hanya berputar searah jarum jam tapi setelahnya wahana ini akan berputar ke arah sebaliknya.

Kecepatan wahana ini masih tergolong medium untuk melatih ardenalin sebelum ke wahana berikutnya.

Salwa dan Safia jazz lovers asal Surabaya mengatakan kalau wahana yang seru dan menarik adalah wahana carousel.

“Seru banget apalagi ini pertama kali saya nonton Jazz Traffic. Sambil nunggu penampilan Raisa dan Tulus, mau keliling nyobain wahana wahana” kata Salwa.

Tentunya Wahana Music Expres ,tidak hanya untuk dewasa. Tapi untuk anak pun wahana ini aman asal memiliki tinggi 120 cm.

Antrean wahana ini pun lumayan. Jadi untuk Anda yang ingin bermain harap bersabar. (yun/dwi)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya
Surabaya
Minggu, 19 Mei 2024
33o
Kurs