Sabtu, 27 April 2024

Ada Pekerjaan Flyover Aloha di Depan Brigif Marinir Mulai 24 Maret, Lalu Lintas Dialihkan

Laporan oleh Dhafintya Noorca
Bagikan
Rencana pembangunan Flyover Aloha, Sidoarjo. Foto: Pemkab Sidoarjo

Sugeng Prasetyo Deputi Manager WIKA Nindya KSO mengatakan, ada pekerjaan Flyover Aloha di sisi depan Brigif Marinir Jalan Raya Bandara Juanda sampai sebelum pintu rel kereta api mulai Jumat (24/3/2023) sekitar pukul 09.00 WIB, sehingga akan ada pengalihan arus lalu lintas.

“Dalam waktu dekat akan melakukan pengeboran mulai A1B sampai di P4B, rencana dimulai besok Jumat jam 9, berlaku pengalihan arus lalu lintas kondisional,” kata Sugeng kepada Radio Suara Surabaya, Kamis (23/3/2023).

Ia menjelaskan, kendaraan dari arah Bandara Juanda akan dialihkan ke sisi kiri, kemudian kembali ke jalan utama sebelum rel kereta api.

“Berarti depan pos pintu Brigif Marinir 2, nanti akan melewati frontage Juanda Sidoarjo yang telah dibangun. Nanti ketika sebelum masuk palang kereta api akan dikembalikan di main road eksisting. Palang kereta api tidak akan kami tutup total, kondisional saat ini,” imbuhnya.

Peta pengalihan arus lalu lintas saat pekerjaan Flyover Aloha mulai 24 Maret 2023. Foto: WIKA-NINDYA KSO

Selain itu, pengguna jalan Juanda-Aloha punya dua alternatif jalur yaitu melalui exit tol atau simpang 4 McDonalds lalu melewati Tropodo hingga keluar di Waru.

Pengalihan arus lalu lintas imbas pekerjaan di sektor ini, kata Sugeng, akan berlaku hingga sekitar bulan Juni.

“Karena pekerjaan pondasi akan kontinyu dengan pengerjaan strukturnya, mulai dari pile cap kemudian selesaikan pire leg sampai nanti pengerjaan pire head hingga nanti pengerjaan elevated,” jelasnya.

Sugeng melanjutkan, apabila pekerjaan Flyover Aloha sudah memasuki tahap P5B, nantinya palang pintu kereta api akan ditutup total sehingga kendaraan tidak bisa lewat dan lalu lintasnya dialihkan. Ini karena akan ada pergerakan alat berat, sehingga dari kajian keamanan dan kenyamanan pengguna jalan apabila jalurnya dibuka kurang nyaman.

Apabila pekerjaan ini sudah di tahap P5B, arus lalu lintas semua kendaraan akan dialihkan ke frontage Gedangan. Saat ini pihaknya tengah berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Kabupaten Sidoarjo untuk mematangkan traffic light fungsional di simpang 4 Gedangan, Puri Jaya sampai Seruni.

“Kita sudah menyelesaikan frontage yang akan menghubungkan Bandara Juanda ke Sidoarjo, kalau dari ujung bangunan kios penjual bunga nanti akan terkoneksi dengan frontage yang dibangun Pemkab Sidoarjo menuju Gedangan,” pungkasnya.(dfn/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Sabtu, 27 April 2024
32o
Kurs