Sabtu, 27 April 2024

Masuk Seri Kelima Liga 1, Aji Wanti-Wanti Pemain Persebaya Jangan Lengah

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan
Aji Santoso memberikan instruksi kepada pemain Persebaya sebelum menjalani latihan. Foto: Persebaya

Persebaya memasuki seri kelima BRI Liga 1 musim 2021/2022. Hasil di enam pertandingan ke depan akan menjadi penentuan kelanjutan nasib Bajol Ijo di jalur perebutan juara. Persita akan menjadi ujian pertama anak asuh Aji Santoso.

Terpaut jauh di papan klasemen bukan jaminan Bajol Ijo bisa menang mudah. Kolektivitas Persita bisa saja merepotkan Taisei Marukawa dan kawan-kawan.

Aji Santoso memandang serius enam laga sisa. Termasuk menghadapi Benteng La Viola (Julukan Persita). Catatan mentereng di pertemuan pertama pun dikesampingkan. Saat itu Taisei Marukawa dan kawan-kawan membantai Persita dengan empat gol tanpa balas.

Bagi Aji, Persita yang dihadapi kini sudah jauh berbeda. Persita sedang dalam tren bagus. Meski tercecer di posisi 10 klasemen sementara, namun dalam tiga pertandingan tim asuhan Widodo C Putro itu belum terkalahkan. Terakhir, tim papan atas Bhayangkara FC berhasil ditahan imbang 2-2.

“Mereka pasti sudah melakukan perbaikan jadi lawan Persita bukan laga mudah. Mereka punya kekuatan di sisi kolektivitas,” jelas pria 52 tahun tersebut di website resmi Persebaya yang dikutip Minggu (6/3/2022).

“Tapi saya juga tekankan kepada pemain, di seri kelima ini jangan sampai terpeleset. Kita harus fokus dan berjuang untuk tiga poin. Kalau besok (lawan Persita bisa menang) peluang juara masih terbuka lebar. Kuncinya anak-anak harus fight,” tegasnya.(iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Sabtu, 27 April 2024
31o
Kurs