Senin, 13 Mei 2024
Debat Pilpres 2024

Sentil IKN, Anies Sebut Pupuk Belum Lengkap tapi Bangun Istana untuk Presiden

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Anies Baswedan, Capres nomor urut satu, menyampaikan visi misinya dalam debat perdana Capres dan Cawapres 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023). Foto: Tangkapan layar YouTube Anies Baswedan, Capres nomor urut satu, menyampaikan visi misinya dalam debat perdana Capres dan Cawapres 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (12/12/2023). Foto: Tangkapan layar YouTube

Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara menjadi pertanyaan Ganjar Pranowo calon presiden (capres) nomor urut 3 kepada Anies Baswedan capres nomor urut 1.

Dalam Debat Capres di Kantor KPU di Jakarta pada Selasa (12/12/2023) malam, Ganjar bertanya apakah Anies setuju dengan pembangunan IKN Nusantara.

“Ketika Jakarta menghadapi masalah, ini harus diselesaikan. (Jika) ditinggalkan tidak membuat otomatis selesai. Ini yang harus dibereskan,” ujar Anies.

Ia menilai perpindahan ibu kota ke Nusantara di Kalimantan Timur (Jatim) bukan solusi. Sebab keluarga ASN hingga pusat bisnis tetap berada di Jakarta.

“Masalah di Jakarta harus diselesaikan. Dengan transporasi umum berbasis elektrik, atau pembangunan taman,” terangnya.

Selain itu, Anies menyebut terdapat lebih banyak masalah yang lebih penting untuk diselesaikan daripada membangun IKN Nusantara.

“Kami melihat ada kebutuhan urgent. Jika pupuk belum lengkap lalu di sisi lain kita membangun istana untuk presiden, di mana rasa keadilan kita,” tutur Anies.

Debat pertama Pilpres 2024, Selasa (12/12/2023) malam, merupakan debat antarcapres yang mengangkat tema tentang pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

Rangkaian debat akan dilanjutkan pada 22 Desember 2023, 7 Januari 2024, 21 Januari 2024, dan 4 Februari 2024.

KPU menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden sebagai peserta Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (nomor urut 1), Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka (nomor urut 2), dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD (nomor urut 3).(saf/ipg)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Senin, 13 Mei 2024
27o
Kurs