Rabu, 15 Mei 2024

BEM Nusantara Gelar Konvensi Tandingan

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Nusantara yang merupakan gabungan beragam presiden BEM dari perguruan tinggi se-Indonesia akan menggelar konvensi ala mahasiswa untuk memunculkan calon presiden alternatif.

Konvensi akan digelar di Malang pada pertengahan Mei mendatang. “Beberapa tokoh yang kami anggap memiliki komitmen dan track record baik akan kami undang,” kata Viktor Tanasale, perwakilan BEM Universitas Dr Soetomo ketika ditemui di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Senin (14/4/2014).

Salah satu calon peserta yang diundang dan bersedia hadir adalah Soekarwo, Gubernur sekaligus Ketua DPD Partai Demokrat. Viktor menilai, Soekarwo adalah salah satu gubernur yang berhasil mengembangkan daerahnya.

Tak hanya itu, Soekarwo dinilai juga merupakan pemimpin yang mampu merangkul generasi muda serta melibatkan mahasiswa dalam setiap pengambilan kebijakan.

Viktor mencontohkan, setiap akan menyusun RAPBD, Soekarwo selalu mengundang perwakilan presiden BEM untuk minta masukan.

Sementara itu, selain mengundang Soekarwo, kedatangannya ke Grahadi bersama belasan presiden BEM dari seluruh Jawa Timur ini juga untuk mendiskusikan arah Jawa Timur serta arah kebijakan politik paska berakhirnya pemilu legislatif 2014. (fik/rst)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Massa Hari Buruh Berkumpul di Frontage Ahmad Yani

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Surabaya
Rabu, 15 Mei 2024
29o
Kurs