Sabtu, 27 April 2024

Menkeu Temui Jaksa Agung Bahas Dugaan Korupsi Ekspor Rp2,5 Triliun

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
ST Burhanuddin Jaksa Agung dalam konferensi di kejaksaan Agung. Foto : Faiz Fadjarudin suarasurabaya.net

Sri Mulyani Indrawati Menteri Keuangan RI mendatangi Kejaksaan Agung bertemu dengan ST Burhanuddin Jaksa Agung.

Sri Mulyani didampingi sejumlah pejabat Kemenkeu membahas dugaan korupsi yang menyangkut masalah ekspor.

Menkeu melaporkan dugaan korupsi 4 perusahaan yang menjadi debitur di Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) ke Kejaksaan Agung.

“Kami telah menerima laporan hasil penelitian terhadap kredit bermasalah di LPEI tersebut. Ini merupakan upaya kami untuk bersih-bersih,” kata Sri Mulyani dalam konferensi pers di Gedung Kejagung, Jakarta, bersama Jaksa Agung, Senin (18/3/2024).

Sementara, ST Burhanudin Jaksa Agung mengatakan, pertemuannya dengan Sri Mulyani membahas beberapa hal, di antaranya soal kasus di LPEI.

“Di antaranya adalah dugaan tindak korupsi dalam pemberian fasilitas kredit Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI),” ujar Jaksa Agung.

Burhanuddin menjelaskan dugaan tipikor itu sudah lama terjadi, dan kemudian diserahkan ke Kejaksaan Agung.

Kata Burhanuddin, empat perusahaan yang diduga melakukan tindak pidana korupsi terkait pembiayaan ekspor itu senilai Rp2,5 triliun.

Dugaan korupsi itu, lanjutnya, berawal dari temuan kecurangan yang dilakukan sejumlah perusahaan selaku debitur Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI).

“Keempat perusahaan itu adalah PT RII dengan dugaan korupsi sebesar Rp1,8 triliun, PT SMR Rp216 miliar, PT SRI Rp1,44 miliar, dan PT PRS Rp305 miliar,” terangnya.

Burhanuddin menegaskan, Rp2,5 triliun ini baru tahap pertamanya, karena nanti masih ada tahap keduanya.

“Jumlah keseluruhannya adalah sebesar Rp2,504 triliun. Teman-teman, itu yang tahap pertama. Nanti ada tahap keduanya,” imbuhnya.

Meskipun sudah menjelaskan nominal dugaan korupsinya tetapi, Jaksa Agung belum menjelaskan modus korupsi keempat perusahaan itu. (faz/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Sabtu, 27 April 2024
29o
Kurs