Senin, 29 April 2024

Stand BNN di SUCF 2017 Diserbu Pengunjung

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Pengunjung berjubel melihat di stan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Surabaya di Surabaya Urban Culture Festival 2017. Foto: Iping suarasurabaya.net

Pengunjung Surabaya Urban Culture Festival 2017 di Jl. Tunjungan juga bisa mendapat pengetahuan tentang bahaya narkoba. Pengunjung berjubel melihat di stan Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Surabaya.

Di stan BBN ini, pengunjung bisa melihat langsung display narkoba dari berbagai jenis. Untuk pengunjung anak-anak bisa melihat video animasi yang menceritakan tentang bahaya narkoba.

AKBP Suparti Kepala BNNK Surabaya mengatakan, selain memberikan pengetahuan kepada masyarakat BNN juga menerima konsultasi terkait bahaya narkoba dan penanggulangannya. Selain itu juga ada cek tensi gratis.

“Kehadiran di tengah-tengah event yang melibatkan banyak orang yang datang seperti ini penting. Kami bisa mensosialisasikan langsung bahaya narkoba ke mereka,” ujarnya kepada suarasurabaya.net, Minggu (21/5/2017).

Suparti mengatakan, langkah BNN membuka stand di event-event besar seperti SUCF tidak sekali dilakukan. BNN sering sekali hadir di tengah-tengah event besar yang melibatkan kehadiran masyarakat.

“Kami sering sekali hadir di acara seperti ini. Acara seperti ini sangat bagus, terima kasih pemerintah kota dan Suara Surabaya Media,” katanya.

Di stand BNN ini, Suparti juga menyematkan cindera mata berupa pin stop narkoba kepada para pelajar atau anak muda yang berkunjung. (bid/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Senin, 29 April 2024
30o
Kurs