Senin, 29 April 2024

10 KA Tujuan Surabaya dan Malang Ikut Terlambat Dampak Kereta Anjlok di Kulon Progo

Laporan oleh Meilita Elaine
Bagikan
Proses evakuasi Kereta Api Argo Semeru relasi Surabaya Gubeng - Gambir dan Kereta Api Argo Wilis relasi Bandung – Surabaya Gubeng, anjlok di lintasan Stasiun Sentolo - Stasiun Wates, pada Selasa (17/10/2023). Foto: BNPB Proses evakuasi Kereta Api Argo Semeru relasi Surabaya Gubeng - Gambir dan Kereta Api Argo Wilis relasi Bandung – Surabaya Gubeng, anjlok di lintasan Stasiun Sentolo - Stasiun Wates, pada Selasa (17/10/2023). Foto: BNPB

Insiden anjloknya Kereta Api Argo Semeru disusul Penyerempetan Kereta Argo Wilis dari arah berlawanan yang terjadi di Kulon Progo Yogyakarta siang tadi, masuh berimbas terhadap sejumlah perjalanan kereta.

Selain berdampak pada kedatangan penumpang KA Argo Wilis tadi, juga sejumlah kereta keberangkatan, ternyata berimbas pada 10 kereta yang dijadwalkan datang malam hingga dini hari nanti di stasiun wilayah KAI Daop 8 Surabaya.

Luqman Arif Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya menyebut, 10 KA yang terdampak itu relasi Jakarta dan Bandung menuju Stasiun Surabaya Gubeng dan Malang.

“Keterlambatan ini dikarenakan adanya perubahan pola operasi perjalanan KA yang dikarenakan proses evakuasi dan normalisasi jalur yang dilakukan oleh petugas,” jelas Luqman lewat keterangan resminya, Selasa (17/10/2023).

Ruter Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) itu seharusnya lewat jalur selatan petak jalan Jogyakarta-Kutoarjo, tapi dialihkan jalur utara dengan melalui petak jalan Tegal–Semarang.

Ada tujuh kereta api terdampak yang dijadwalkan tiba di Stasiun Surabaya Gubeng malam hingga dini hari nanti, terdiri dari:

  1. KA Wijaya Kusuma relasi Cilacap-Surabaya Gubeng-Ketapang
  2. KA Pasundan relasi Kiaracondong-Surabaya Gubeng
  3. KA Gaya Baru Malam Selatan relasi Pasarsenen-Surabaya Gubeng
  4. KA Bima relasi Gambir-Surabaya Gubeng
  5. KA Turangga relasi Bandung-Surabaya Gubeng
  6. KA Jayakarta relasi Pasarsenen-Surabaya Gubeng
  7. KA Mutiara Selatan relasi Bandung-Surabaya Gubeng

Sementara tiga lainnya dijadwalkan tiba di Stasiun Malang terdiri dari:

  1. KA Kertanegara relasi Purwokerto-Malang
  2. KA Malabar relasi Bandung-Malang
  3. KA Gajayana relasi Gambir-Malang

Luqman memastikan akan memberikan kompensasi bagi para penumpang kereta yang terdampak.

“Sebagai bentuk kompensasi atas keterlambatan kedatangan KA kepada pelanggan, KAI juga memberikan service recovery berupa minuman, makan ringan hingga makanan berat bagi pelanggan KA yang terdampak,” tandasnya. (lta/iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Senin, 29 April 2024
32o
Kurs