Senin, 29 April 2024

Arab Saudi Siapkan Kereta Listrik Al-Mashaer untuk Mobilitas Jemaah Haji

Laporan oleh Restu Indah
Bagikan
Kereta Listrik Al-Mashaer untuk Jalur Arafah, Muzdalifah, Mina. Foto: gomuslim

Pemerintah Arab Saudi menyiapkan kereta listrik Al-Mashaer untuk mobilitas jemaah haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina selama puncak haji.

“Pergerakan calon jemaah haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina akan ditunjang oleh kereta listrik yang disiapkan pemerintah,”  kata Wael E.Softah Kepala Stasiun Kereta Listrik Al-Mashaer di Mekah, Minggu (25/6/2023).

Dia mengatakan, kereta listrik berfungsi untuk mempermudah mobilitas jemaah haji dalam menjalani rangkaian ibadah Armuzna.

Pemerintah Arab Saudi menyiapkan kereta listrik Al-Mashaer untuk mobilitas jamaah haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina selama puncak haji.

Terdapat total sembilan stasiun yaitu tiga di Mina, tiga di Muzdalifah, dan tiga di Arafah, kata Wael.

Selama tujuh hari atau sepekan, lanjut dia, rute kereta akan menyesuaikan sesuai pergerakan ritual rangkaian haji

“Setiap kereta bisa mengangkut hingga 3.000 penumpang, dan kami menyiapkan 17 kereta. Operasionalnya juga unik, karena kami siapkan lima skema pergerakan dalam tujuh hari” ujar Wael, dilansir Antara.

Kereta ini hanya beroperasional selama musim haji dan bisa dinaiki secara gratis bagi jemaah yang telah mendaftar dalam paket hajinya, kata Wael.

Sementara bagi jemaah yang tidak mendaftar, akan dikenakan biaya tiket.

Seluruh petugas dan infrastruktur sudah dipersiapkan secara matang sebelum musim haji agar dapat melayani jemaah secara maksimal. (ant/fra/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Senin, 29 April 2024
26o
Kurs