Senin, 29 April 2024

KAI Commuter Lakukan Rekayasa Perjalanan Imbas Kecelakaan KA Pandalungan di Sidoarjo

Laporan oleh Billy Patoppoi
Bagikan
Kondisi di dekat lokasi kejadian kereta api keluar rel di Tanggulangin Sidoarjo, Minggu (14/1/2024). Foto: Risky suarasurabaya.net Kondisi di dekat lokasi kejadian kereta api keluar rel di Tanggulangin Sidoarjo, Minggu (14/1/2024). Foto: Risky suarasurabaya.net

KAI Commuter melakukan rekayasa pola operasi pelayanan sejumlah perjalanan KA lokal atau Commuter Line, salah satunya Penataran KA (432) relasi Blitar – Surabaya yang hanya berhenti di Stasiun Tanggulangin Sidoarjo, akibat anjloknya KA Pandalungan.

“Kami mohon maaf atas pembatalan sebagian relasi Commuter Line Penataran KA (432) untuk tujuan Sidoarjo – Surabaya Kota pada hari ini. Kami terus melakukan koordinasi dengan KAI Daop 8 Surabaya selama evakuasi KA Pandalungan dan upaya normalisasi jalur rel di Stasiun Tanggulangin,” kata Anne Purba VP Corporate Secretary KAI Commuter dalam keterangannya di Surabaya, Minggu (14/1/2024) dikutip Antara.

Selain itu, pihaknya juga melakukan rekayasa pola operasi perjalanan Commuter Line yang akan melintas di lokasi kejadian tersebut.

“Untuk seluruh perjalanan Commuter Line dari arah Surabaya untuk tujuan Sidorajo – Pasuruan/Malang – Blitar seperti Commuter Line Penataran dan Commuter Line Supas perjalanannya hanya sampai Stasiun Sidoarjo untuk kembali ke arah Surabaya, sedangkan untuk pelayanan perjalanan Commuter Line Tumapel dibatalkan,” ujarnya.

Sementara untuk perjalanan Commuter Line dari arah Malang tujuan Sidoarjo dan Surabaya, seperti Commuter Line Penataran perjalanannya hanya sampai Stasiun Bangil untuk kembali ke arah Malang, sedangkan untuk Commuter Line Supas (Pasuruan-Sidoarjo) juga dibatalkan.

“Untuk pengguna Commuter Line Penataran KA (432) tujuan Surabaya Kota yang tertahan perjalanannya di Stasiun Tangulangin, dapat membatalkan tiketnya dan mendapatkan pengembalian seluruh biaya tiket, prosesnya dilayani sampai dengan H+7,” ucapnya.

Pihaknya mengimbau seluruh pengguna Commuter Line untuk selalu ikuti arahan dari petugas di stasiun maupun di dalam kereta.

“Untuk update informasi layanan perjalanan Commuter Line di Wilayah 8 Surabaya akan kami informasikan secara berkala,” tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, PT KAI Daop 8 Surabaya membenarkan dan menyampaikan permohonan maaf atas peristiwa Kecelakaan Kereta Api berupa anjloknya KA Pandalungan relasi Gambir-Surabaya-Jember di Emplasemen Stasiun Tanggulangin, pada Minggu, pukul 07.57 WIB. (ant/bil/iss)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Senin, 29 April 2024
30o
Kurs